Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menyalahkan Video Assistant Referee atas buyarnya catatan apik The Gunners karena dikalahkan Everton.
Arsenal menjamu Everton dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Inggris pada Jumat (23/4/2021) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.00 dini hari WIB.
Bermain di Stadion Emirates, London, Inggris, Arsenal dibekali modal bagus dengan tidak pernah kalah pada 24 kali pertandingan kandang kontra Everton.
Kekalahan terakhir di kandang dari Everton terjadi pada Januari 1996 kala Everton menang 2-1 alias 25 tahun silam.
Namun, catatan apik itu harus berakhir setelah The Gunners kecolongan pada menit ke-76 setelah tercipta gol bunuh diri Bernd Leno.
Baca Juga: Dua Pemain Arsenal Disemprot Habis Perkara Gol Bunuh Diri Lawan Everton
Gol bunuh diri itu pun menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut.
Pasukan Mikel Arteta terpaksa mengakhiri laga dengan kekalahan 0-1 atas Everton.
Namun, Mikel Arteta tak terima dengan hasil tersebut dan menyalahkan VAR.