Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid gagal memberikan tekanan kepada rival mereka di persaingan juara Liga Spanyol, Atletico Madrid dan Barcelona.
Real Madrid melakoni pekan ke-33 Liga Spanyol sehari lebih dulu dibandingkan Atletico Madrid dan Barcelona.
Los Blancos menjamu Real Betis di Stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (24/4/2021) atau Minggu dini hari WIB.
Kalau menang, armada Zinedine Zidane bisa mengakuisisi puncak klasemen, minimal selama 24 jam, dengan modal keunggulan head to head atas Atletico.
Namun, yang terjadi adalah corong gol Real Madrid berhasil disumbat Real Betis.
Skor 0-0 mewarnai pertandingan di Madrid lantaran ketidakbisaan tuan rumah merealisasikan sederet kans bagus.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Bocah Brasil Buang 3 Peluang, Real Madrid Gagal Bobol Gawang Real Betis
Melesakkan 16 tembakan dengan 5 buah di antaranya tepat sasaran, Los Blancos tetap dibuat mandul.
Kondisi ini diwarnai kegagalan Vinicius Junior mengonversi 3 peluang bagus dan satu tembakan Rodrygo yang menghantam mistar.
Walhasil, Madrid cuma mampu menaikkan perolehan menjadi 71 poin di kursi runner-up.
Mereka terpaut minus dua poin dari Atletico Madrid.
Sang rival sekota baru dijadwalkan menghadapi Athletic Bilbao, Minggu (25/4/2021) atau Senin pukul 02.00 dini hari WIB.
Margin yang tercipta ini menjadikan Atletico pasti tetap di puncak saat rangkaian pekan ke-33 berakhir.
Sementara itu, Barcelona tetap mengintip peluang menyodok ke posisi teratas saat dua klub ibu kota dalam kondisi lengah.
Lionel Messi dkk melakoni laga pekan ini dengan bertamu ke Villarreal, Minggu malam nanti pukul 21.15 WIB.
Barca menempati peringkat tiga dengan koleksi 68 poin.
Namun, mereka masih memiliki dua partai sisa di kantong sehingga masih berpeluang besar naik ke puncak klasemen.
Hasil Liga Spanyol, Sabtu (24/4/2021)
Elche 1-0 Levante (Lucas Boye 32')
Valladolid 1-1 Cadiz (Oscar Plano 14'; Juan Cala 64')
Valencia 1-1 Alaves (Jose Gaya 89'; John Guidetti 84')