Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Striker Real Madrid, Karim Benzema, bikin gol akrobatik yang membuat kiper Chelsea, Edouard Mendy, cuma bisa melongo.
Real Madrid menjamu Chelsea dalam pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions 2020-2021.
Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, Rabu (28/4/2021), kedua tim bermain imbang 1-1.
Pada laga tersebut, Real Madrid sempat tertinggal terlebih dahulu setelah gawang mereka dibobol penyerang sayap Chelsea, Christian Pulisic, pada menit ke-14.
Pulisic melakukan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti usai mengecoh kiper Madrid, Thibaut Courtois.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Karim Benzema Sejajar Raul Gonzalez, Real Madrid Gagal Menang atas Chelsea
Namun, keunggulan The Blues tak berlangsung lama.
Karim Benzema sukses membawa Madrid menyamakan skor pada menit ke-29.
Gol itu diawali umpan Marcelo ke dalam kotak penalti Chelsea.
Operan tersebut mengarah kepada Casemiro yang memilih untuk memberikan bola kepada Eder Militao dengan tandukan.
Si kulit bulat lalu disundul Militao dan mengarah kepada Benzema.
Penyerang asal Prancis itu kemudian menerima umpan Militao dengan cara mengontrol bola dengan kepalanya sebelum melakukan tendangan voli kaki kanan.
Baca Juga: Sadar Diri AS Roma Tak Difavoritkan, Edin Dzeko: Segalanya Masih Mungkin
Bola hasil tendangan Benzema melaju dengan kencang hingga membuat Edouard Mendy tak mampu bergerak.
Mendy hanya bisa melongo melihat bola masuk ke dalam gawangnya.
KARIM BENZEMA BALLON D'OR !!!! ???? pic.twitter.com/kBPhs3yHm4
— ???????????????? ???????? (@AkliStaifi) April 27, 2021