Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSS Sleman memilih untuk meliburkan kegiatan tim guna mematuhi Surat Keputusan (SK) yang dikeluarkan oleh pemerintah setempat.
SK tersebut berisi tentang kegiatan libur Lebaran yang tinggal menghitung hari.
Padahal, menurut rencana, PSS Sleman masih mempunyai jadwal latihan satu pekan ke depan.
Menurut Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando, karena adanya SK tersebut, pihaknya harus segera menentukan keputusan.
Baca Juga: Renan Silva Siap Bawa Bhayangkara Solo FC Berprestasi di Liga 1
Alhasil demi menaati peraturan, pihaknya memilih untuk meliburkan kegiatan tim.
“Karena dari pemerintah pusat sendiri ada SK mengenai pemberitahuan perihal libur Lebaran, jadi kami harus segera ambil keputusan,” kata Manajer PSS, Danilo Fernando pada Rabu (27/04/21) siang.
“Sebenarnya masih ada waktu hingga satu minggu di Sleman untuk latihan. Namun untuk mengantisipasi di sela-sela waktu tersebut ada perubahan peraturan lagi, makanya kami ambil keputusan meliburkan pemain dan official sejak Senin, 25 April 2021,” tambahnya.
Setelah diliburkan, tim akan kembali berkegiatan pada 19 Mei 2020.
Baca Juga: Tak Mau Santai Saat Bulan Puasa, Aji Santoso: Saya Ingin Pemain Tahu Cara Main Sepak Bola!
Namun, sebelum berkegiatan, para pemain, staf, dan pelatih harus terlebih dahulu menerapkan protokol kesehatan (prokes).
Nantinya prokes yang akan diterapkan adalah tes swab, antigen, atau GeNose seperti sebelumnya.
“Proses seperti biasa selama ini, tentu saja di tempat masing-masing sebelum berangkat harus tes swab, antigen atau GeNose. Kalau sudah tes dinyatakan negatif kemudian dilaporkan ke dokter tim,” jelasnya.
Baca Juga: Persija Juara Piala Menpora 2021, Marco Motta Teringat Satu Pesan
Selama tim diliburkan, para pemain tetap diwajibkan untuk berlatih mandiri.
Danilo Fernando menyebutkan hal tersebut dilakukan agar kondisi para pemain tetap terjaga.
“Hal ini (latihan mandiri) diupayakan supaya para pemain tetap melakukan kegiatan latihan di rumahnya masing-masing, tujuannya tentu agar fisik mereka tetap terjaga” tuturnya.
Baca Juga: Genta Aparedo Antusias Kembali Dipanggil Shin Tae-yong TC Timnas Indonesia
Saat ini tim pelatih sudah memunyai program latihan yang akan diberikan kepada para pemain.
Ia pun berharap dengan adanya latihan mandiri, para pemain tidak harus memulai dari nol lagi.
“Program latihan mandiri kami sampaikan lewat grup, para pemain pun harus melakukan dengan penuh tanggung jawab. Harapan dari manajemen, saat kembali berlatih mereka tidak mulai dari nol lagi,” tegas Danilo.
Baca Juga: Ekspektasi Persita untuk Anak Pesepakbola Liberia yang Gabung Timnas Indonesia