Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Spanyol 2021 - Quartararo Ingin Ulangi Keberhasilan di Sirkuit Jerez

By Muhamad Husein - Rabu, 28 April 2021 | 22:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, pada peluncuran tim pada Senin (15/2/2021). (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quatararo, ingin mengulang kesuksesan saat melakoni balap seri keempat MotoGP Spanyol 2021. 

Fabio Quartararo bersiap melanjutkan rangkaian seri balap keempat MotoGP Spanyol yang akan berlangsung di Sirkuit Jerez mulai dari 30 April - 2 Mei 2021. 

Hasil bagus kemudian menjadi target berikutnya bagi Fabio Quartararo demi mempertahankan posisinya yang berada di peringkat satu klasemen sementara MotoGP 2021.

Pencapaian itu didapatkan Quartararo setelah mencatatkan dua kemenangan secara berturut-turut. 

Baca Juga: Kilas Balik MotoGP Spanyol - Mick Doohan, Alex Criville, dan Sejarah Memalukan Publik Negeri Matador

Kemenangan pertama didapatkan pembalap asal Prancis tersebut saat melakoni seri kedua MotoGP Doha. 

Sedangkan kemenangan kedua didapatkan oleh Quartararo saat turun di seri ketiga MotoGP Portugal.

Puncak klasemen lalu menjadi milik dia dengan mengoleksi 61 poin yang berjarak cukup jauh dari para pesaingnya di belakang.

Demi melebarkan jarak makin jauh, posisi terdepan harus didapatkan kembali oleh Quartararo menatap balapan mendatang.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Valentino Rossi Bisa Putus Tren Buruk di Jerez