Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pecinta timnas Indonesia siap-siap begadang dengan jadwal kick-off 3 laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia grup G yang digelar di Uni Emirat Arab.
Jadwal kick-off untuk laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia grup G telah rilis.
Sebelumnya, AFC telah menunjuk Uni Emirat Arab sebagai taun rumah untuk memainkan sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Hal ini mengingat pandemi COVID-19 di Asia belum juga mereda.
Rencananya, Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia itu akan digelar pada 31 Mei hingga 15 Juni 2021.
Baca Juga: Reaksi RANS Cilegon FC soal Liga 2 Sempat Dinodai Pengaturan Skor
Di sisa pertandingan grup G, timnas Indonesia nantinya akan menghadapi Thailand, Uni Emirat Arab, dan Vietnam.
Seluruh laga akan dimainkan di Uni Emirat Arab, tepatnya di Zabeel Stadium dan Al Maktoum Stadium.
Masih dari sumber yang sama, ternyata seluruh laga timnas Indonesia akan digelar mulai pukul 20.45 waktu setempat atau 23.45 dalam WIB.
Hal ini membuat pecinta sepak bola Indonesia harus begadang bila ingin menyaksikan pasukan Shin Tae-yong.
Bahkan untuk Waktu Indonesia Tengah (WITA) dan Waktu Indonesia Timur (WIT), penonton seolah menonton laga Liga Champions Eropa yakni pukul 00.45 WITA dan 01.45 WIB.
Kick off pukul 20.45 pada waktu setempat pernah dilakoni Indonesia ketika melawan Uni Emirat Arab pada 10 Oktober 2019 lalu.
Ketika itu pasukan Garuda dihajar tuan rumah UEA dengan skor 0-5.
Baca Juga: Harapan Pelatih Persib Bandung di Piala Menpora 2021 Terpenuhi
Timnas Indonesia menjadi juru kunci di grup G lantaran belum mendapat poin dari 5 kali bertanding.
Meski begitu, 3 laga sisa sangat layak dinantikan karena merupakan debut kompetitif dari Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan melakoni dua laga ujicoba lebih dulu sebelum melakoni 3 laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022, yakni melawan Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei).
Shin Tae-yong telah memanggil 34 pemain untuk mengadakan pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia.
"Sebanyak 34 pemain timnas Indonesia yang dipanggil pada TC ini merupakan pilihan dari pelatih Shin Tae-yong," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Mereka akan berlatih di Jakarta dari tanggal 1 hingga 10 Mei mendatang sebelum bertolak ke UEA," ujarnya.
Baca Juga: Tim Awal Karier Valentino Rossi Tetap pada MotoGP hingga 2026
Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia grup G
Daftar 34 nama pemain timnas Indonesia di TC Jakarta untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022:
1. Nadeo Argawinata, Bali United
2. M Riyandi, Barito Putera
3. Aqil Savik, Persib
4. Andy Setyo, Tira Persikabo
5. Arif Satria, Persebaya
6. Rachmat Irianto, Persebaya
7. Ryuji Utomo, Penang FC
8. Yanto Basna, PT Prachuap
9. Elkan Baggot, Kings Lynn Town
10. Nurhidayat, PSM
11. Firza Andika, Tira Persikabo
12. Salman Alfarid, Persija
13. Pratama Arhan, PSIS
14. Rifad Marasabessy, Tira Persikabo
15. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners
16. Koko Ari, Persebaya
17. Evan Dimas, Bhayangkara FC
18. Kadek Agung, Bali United
19. Syahrian Abimanyu, Newcastle Jets
20. Marc Klok, Persija
21. Genta Alfaredo, Semen Padang
22. Witan Sulaeman, FC Radnik Surdulica
23. Adam Alis, Bhayangkara FC
24. Egy Maulana, Lechia Gdansk
25. Yakob Sayuri, PSM
26. Irfan Jauhari, Persis
27. Osvaldo Haay, Persija
28. Kushedya Yudo, Arema FC
29. Altalariq Ballah, Persita
30. Dendi Sulistyawan, Bhayangkara FC
31. Saddam Emiruddin, PS Sleman
32. Septian Satria, Persik Kediri
33. Braif Fatari, Persija
34. M Rafli, Arema FC