Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wawan Febriyanto secara resmi meninggalkan Tira Persikabo.
Pemain berposisi penyerang sayap itu memutuskan bergabung bersama Borneo FC untuk Liga 1 2021.
Kedatangan Wawan Febriyanto ke Borneo FC bisa dibilang cukup mengejutkan.
Pasalnya, sebelum bergabung ke Borneo FC, Wawan Febriyanto sejatinya terlebih dahulu merapat ke PSS Sleman sebelum Piala Menpora 2021 bergulir.
PSS Sleman memperkenalkan delapan pemain baru termasuk salah satunya Wawan Febriyanto.
Situasi ini berubah 90 derajat ketika Wawan Febriyanto masih masuk ke dalam skuad Tira Persikabo untuk uji coba melawan timnas U-22 Indonesia pada awal Februari lalu.
Baca Juga: Satu Hal yang Diyakini Ronald Koeman Bisa Antar Barcelona Juarai Liga Spanyol 2020-2021
Padahal status Wawan Febriyanto sudah resmi bergabung ke PSS Sleman.
Tidak berselang lama, Wawan Febriyanto pun mengumumkan untuk mundur dari PSS Sleman dengan alasan tertentu.
Kabarnya Wawan Febriyanto tidak dilepas oleh Tira Persikabo karena berstatus anggota TNI Angkatan Darat (AD).
Baca Juga: Borussia Dortmund Ukir 2 Rekor Gemilang Usai Tembus Final DFB Pokal
Tenaga Wawan Febriyanto masih dibutuhkan oleh Tira Persikabo.
Seiring berjalannya waktu, Borneo FC mencari kesempatan untuk melobi mantan pemain Pelita Bandung Raya itu.
Komunikasi yang dibangun akhirnya berujung sepakat dan Wawan Febriyanto mendapatkan durasi kontrak dua tahun di Borneo FC.
Baca Juga: Sempat Batal ke PSS Sleman, Wawan Febriyanto Resmi Gabung Borneo FC
Presiden Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, bercerita di balik keberhasilan Pesut Etam mendatangkan pemain timnas Indonesia itu.
Menurutnya, Borneo FC bisa mendatangkan Wawan Febriyanto karena kontraknya sudah habis.
“Kontrak Wawan Febriyanto sudah berakhir bersama Tira Persikabo sejak akhir April 2021,” kata Nabil Husein kepada BolaSport.com, Minggu (2/5/2021).
Baca Juga: Tim Pelatih Timnas Indonesia Bantah Kabar yang Buat Geram
“Jadi ini sama saja kami mengontrak seperti pemain-pemain lain,” ucapnya menambahkan.
Saat ditanya apakah ada kesulitan untuk mendatangkan Wawan Febriyanto, Nabil Husein tidak menjawab.
Ia juga enggan berkomentar apakah Borneo FC harus berbicara ke kesatuan Wawan Febriyanto lantaran berstatus anggota TNI AD.
Baca Juga: Gantikan Peran Diego Michiels, Borneo FC Berharap Tuah Rifad Marasabessy
Nabil Husein hanya meminta doanya saja.
Setidaknya kejadian seperti waktu PSS Sleman tidak dirasakan Borneo FC.
“Doakan saja supaya Wawan Febriyanto bisa fokus bersama Borneo FC dan karier dia baik-baik saja,” kata Nabil Husein.
Baca Juga: Hajar Lens, PSG Era Pochettino Mulai Tancap Gas di Akhir Musim
Selain Wawan Febriyanto, Borneo FC juga mendatangkan pemain berstatus anggota TNI AD yakni Rifad Marasabessy.
Proses mendatangkan Rifad Marasabessy juga sama seperti merekrut Wawan Febriyanto.
“Iya semua proses mendatangkan kedua pemain ini sama saja,” kata Nabil Husein.