Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM- General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo mengatakan pihaknya sudah menawarkan kesepakatan kepada dua pemain asing incarannya.
Arema FC terus bebenah dalam rangka menyambut gelaran Liga 1 2021 yang kemungkinan bakal bergulir sebentar lagi.
Sebelumnya skuad yang dijuluki Singo Edan ini telah berhasil mendatangkan pelatih asing ke Malang.
Pelatih asing ini adalah mantan arsitek Semen Padang di tahun 2019 yang bernama Eduardo Almedia.
Baca Juga: Gelandang Persib Mengaku Temukan 'Harta Karun' di Balik Kegagalan di Piala Menpora 2021
Baca Juga: Madura United Siapkan Jersey Warna Feminim demi Sasar Fan Wanita
Sukses mendatangkan pelatih baru, kini Arema FC mulai melanjutkan agenda selanjutnya yakni memenuhi slot pemain asing.
Pernah diungkapkan sebelumnya oleh GM Arema FC, Ruddy Widodo bahwa pihaknya tak menutup kemungkinan untuk menambah pemain asing di tahun ini.
Baru-baru ini, Ruddy Widodo menyampaikan bahwa dirinya sudah mendapatkan tawaran dua nama pemain asing untuk memperkuat Arema FC.
Baca Juga: Cedera Membaik, Abdul Aziz dan Wander Luiz Sudah Mulai Latihan Mandiri
Dua pemain diketahui sama-sama berasal dari Brasil, dengan pemain pertama adalah seorang penjaga gawang yang bernama Jacsson Antonio.
Ruddy sendiri mengaku sudah mengirimkan surat tawaran kepada pihak sang pemain dan tinggal menunggu respon saja.
"Kami sudah mengirim offer letter kepada dia (Jacsson Antonio)," ujar Ruddy dikutip Bolasport dari Surya Malang.
Baca Juga: Skuad Borneo FC Diliburkan, Kembali Kumpul Latihan di Luar Samarinda
Sementara untuk pemain kedua yang juga sudah diberikan tawaran kerjasama adalah, sosok pemain asing yang tidak asing.
Dia adalah Arthur Cunha da Rocha yang sebelumnya memang sempat berseragam Arema FC selama dua tahun lamanya (2017 sampai 2019).
"Pemain asing kedua yang sudah kami beri offer letter juga adalah Arthur Cunha, dia sudah pernah di Arema sebelumnya," ujar Ruddy Widodo.
Baca Juga: Billy Keraf Berlabuh di Persita Tangerang, Manajer Tim: Menambah Energi Baru
Setelah dua surat tawaran kerjasama dilayangkan kepada dua pemain asing di atas, Ruddy berharap kedua pemain segera memberikan responnya.
Selain dianggap sebagai bentuk keseriusan untuk bergabung, respon cepat juga akan berpengaruh pada persiapan tim dalam menyambut Liga 1 2021, terutama dalam hal pembentukan kerangka tim.
Pelatih baru Arema FC, Eduardo Almedia sendiri kemungkinan baru akan melakoni pekerjaannya sebagai pelatih kepala Singo Edan selepas lebaran nanti.
Sebab saat ini Arema FC telah memutuskan untuk meliburkan skuadnya sampai momen lebaran nanti.
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Bocoran 2 Pemain Asing Bidikan Arema FC di Liga 1 2021, Sama-sama dari Brasil