Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Dianggap Sudah Berada Dijalurnya Usai Absen Cukup Lama

By Agung Kurniawan - Jumat, 7 Mei 2021 | 20:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes resmi di Sirkuit Jerez, Spanyol, 4 Mei 2021. (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dinilai sudah berada di jalur yang tepat sejak mengaspal lagi.

Marc Marquez telah menyelesaikan balapan keduanya bersama Repsol Honda setelah absen untuk waktu cukup lama.

Dalam dua balapan tersebut, Marc Marquez tampak masih meraba-raba kekuatannya untuk mengendalikan RC213V.

Pada balapan pertamanya dalam seri MotoGP Portugal 2021, Marc Marquez berhasil finis di urutan ketujuh.

Baca Juga: Ducati Kirim Sinyal Waspada ke Lawan Saat Menangi Balapan di Jerez

Penampilan Baby Alien pada balapan itu dipandang cukup kompetitif setelah dia menempati start di urutan keenam.

Beranjak ke seri MotoGP Spanyol 2021 yang merupakan balapan keduanya, Marc Marquez finis di urutan kesembilan.

Kembali, Marc Marquez menunjukkan kapasitasnya untuk mengubah keadaan usai mengawali balapan itu dari posisi ke-14.

Sepak terjang Marc Marquez dalam dua balapan tersebut turut mengundang komentar dari mantan pembalap, Dennis Noyes.

Baca Juga: Ducati Yakin Francesco Bagnaia Bisa Atasi Tekanan Pimpinan Klasemen MotoGP 2021

MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada seri balap MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, MSabtu (17/4/2021).

Melalui sebuah wawancara, Dennis Noyes menilai bahwa pembalap berusia 28 tahun itu sudah berada di tempat semestinya.

"Marc Marquez kurang lebih berada di tempatnya," kata Dennis Noyes, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

"Meskipun dia mendapat finis ketujuh ketika tiga pembalap di depannya terjatuh.

"Dan jika Fabio Quartararo tetap memimpin alih-alih selisih 10 detik, itu akan menjadi dua detik lebih lambat," imbunya.

Baca Juga: Valentino Rossi Dianggap Pembalap yang Lambat di Grid MotoGP Saat Ini

Lebih lanjut, Dennis Noyes menilai kondisi fisik Marc Marquez semakin baik setelah tampil pada MotoGP Spanyol 2021.

Usai mengaspal di Sirkuit Jerez tersebut, rekan satu tim Pol Espargaro kian menujukkan semangatnya.

"Dia secara fisik lebih baik sekarang dan lebih bersemangat, pada lap ke-17 dia membukukan fastest lap," ucap Dennis Noyes.

Baca Juga: Valentino Rossi Dilema Peran Jadi Pembalap dan Manajer pada MotoGP 2022

Marc Marquez dianggap sudah berada di jalur yang tepat dan langsung tampil agresif meski absen selama kurang lebih satu musim.

"Marc Marquez telah kembali setelah satu tahun lamanya dan dia menyerang di jalur yang benar," ucap Dennis Noyes.

"Dia tampil agresif seperti biasanya, tapi tahun saat dia absen itu nyata.

"Dia sama cepatnya seperti sebelumnya, tapi grid ini juga telah sedikit berkembang," imbuhnya.

Baca Juga: Cerita Fabio Quartararo yang Sempat Tertekan karena Marc Marquez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P