Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Barcelona, Sergio Busquets dikonfirmasi oleh klub mengalami memar di wajah dan celah di rahang pasca-bertabrakan dengan bek Atletico Madrid.
Sergio Busquets menjadi pemain yang harus keluar lapangan lebih cepat pada laga Barcelona Vs Atletico Madrid di Camp Nou, Sabtu (8/5/2021).
Gelandang jangkar Blaugrana itu mengalami cedera kepala pada menit ke-26.
Ia bertabrakan dengan bek Atletico Madrid, Stefan Savic.
Busquets mendapatkan perawatan yang cukup lama dan sempat mengeluarkan darah dari hidungnya.
Baca Juga: Lionel Messi Jadi Pemain Paling Sengsara saat Barcelona Ditahan Imbang Atletico Madrid
Ia kembali mencoba melanjutkan pertandingan begitu darah dari hidungnya berhenti keluar.
Namun demikian, seperti dikutip BolaSport.com dari Marca, Busquets mengalami pusing di kepala dua menit kemudian.
Ia pun mesti ditarik keluar dan diganti oleh Ilaix Morriba pada menit ke-32.
Busquets dilaporkan mendapatkan perawatan lebih lanjut di ruang ganti.
Lalu saat laga Barcelona Vs Atletico Madrid memasuki babak kedua, Busquets dilarikan ke rumah sakit untuk pengecekan lebih lanjut.
Barcelona kemudian merilis pernyataan resmi soal kondisi Busquets.
Disebutkan oleh situs resmi klub bahwa Sergio Busquets mengalami memar di wajah dan celah di rahangnya.
Baca Juga: Valentino Rossi Kini Cuma Pasrah dan Tak Pegang Kendali dengan Motornya
MEDICAL NEWS | Sergio has a facial contusion with an upper maxilla fracture and is progressing favorably. His recovery will determine his availability. pic.twitter.com/meltM8XvMw
— FC Barcelona (@FCBarcelona) May 8, 2021
Asisten pelatih Barcelona, Alfred Schreuder yang menggantikan Ronald Koeman di laga melawan Atletico mengindikasikan bahwa anak asuhnya itu dalam keadaan baik-baik saja.
"Saya berbicara dengan Busquets dan dia mengatakan kepada saya semua baik-baik saja," ujarnya.
"Tetapi kita masiih harus menunggu lebih lanjut dari hasil tesnya," tambahnya.
Sergio Busquets diragukan untuk tampil dalam 2 laga Barcelona selanjutnya.
Namun demikian, laporan Diario AS menyatakan Busquets bisa bermain dalam laga selajutnya asal memakai topeng pelindung wajah.
Barcelona harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang Atletico Madrid tanpa gol.
Blaugrana sebenarnya tampil dominan selama 2x45 menit dengan penguasaan bola sebanyak 59 persen.
Baca Juga: Masih Lembek, Valentino Rossi Mulai Ragukan Kualitas Kepala Kru?
Dari segi peluang, Barcelona sanggup melepaskan 12 tembakan dengan tujuh di antaranya mengarah tepat sasaran.
Sementara itu, Atletico Madrid mampu membukukan 11 tembakan dengan enam yang mengarah ke gawang.
Dengan hasil ini, Barcelona gagal mengambil alih posisi Atletico Madrid di puncak klasemen Liga Spanyol.
Barcelona hanya naik satu tingkat ke peringkat kedua dengan perolehan 75 poin.
Sementara itu, Atletico Madrid masih menguasai pucuk tabel berkat raihan 77 angka.
Barcelona bisa turun satu setrip jika Real Madrid mampu mencuri kemenangan dari Sevilla pada Minggu (9/5/2021).