Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berniat mengubah satu hal di timnas Indonesia sebelum terjun di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 sudah didepan mata.
Kurang dari satu bulan lagi, timnas Indonesia akan mulai berlaga kembali dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang dipusatkan di Uni Emirat Arab.
Meski sudah tak punya peluang lolos ke babak selanjutnya, skuad Garuda masih punya kewajiban menuntaskan tiga laga yang tersisa.
Baca Juga: Mulai Nyetel dengan Chelsea, Thomas Tuchel Malah Sebut Timo Werner seperti Anjing
Timnas Indonesia harus menghadapi Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA (11 Juni).
Saat ini, Evan Dimas dkk masih menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Nantinya, tepatnya selepas 17 Mei 2021, timnas Indonesia akan bertolak ke UEA guna melanjutkan pemusatan latihan di sana.
Melihat waktu yang tersisa tidak banyak, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ingin mengubah satu hal di skuad Garuda.
Baca Juga: Wejangan Marc Marquez untuk Si Bocah Ajaib Moto3 Pedro Acosta
Perubahan itu akan terfokus pada persoalan mental Marc Klok dkk yang sudah absen dari laga internasional selama lebih dari satu tahun.
Terakhir kali timnas Indonesia terlibat dalam laga internasional adalah kala menghadapi timnas Malaysia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022, 19 November 2019.
"Yang saya mau dari pemain fokus ke tanggal 3 Juni ada sisa pertandingan Kualifikasi Piala Dunia," ucap Shin Tae-yong dikutip Bolasport.com dari Youtube PSSI.
"Jadi saya akan memfokuskan lagi perubahan mental jelang pertandingan tersebut."
Baca Juga: Tak Dukung Liga 1 Tanpa Degradasi, Suporter PSM Takut Timnya Jadi Sarana Judi
"Pastinya targetnya menang di 3 sisa pertandingan kualifikasi. Kita akan kerja keras dan mencoba menunjukkan bahwa sepakbola Indonesia punya harapan baik ke depan," kata pelatih 52 tahun itu.
"Yang jelas kita mau menunjukkan bahwa tim ini telah ada proses perkembangan dari sebelumnya," tambah Shin Tae-yong.
Di sisi lain, sebetulnya Shin Tae-yong masih belum puas dengan kondisi fisik anak asuhnya saat ini.
Menurut Shin, kondisi fisik Arthur Irawan Cs masih jauh dari standar yang diinginkannya.
Baca Juga: Pantau Latihan Skuad Persib, Robert Rene Alberts: Bebas Latihan Kapan Saja!
Hanya saja, dirinya dan tim pelatih juga tak bisa menggembleng para pemain Merah Putih dengan latihan keras karena mayoritas pemain tengah menjalankan ibadah puasa.
"Jujur memang karena lagi masa-masa puasa tidak bisa menambahkan nutrisi secara maksimal."
"Karena fisik juga belum bisa digembleng saat ini, jadi saya belum dapatkan karakteristik tim yang saya mau."
"Otomatis intensitas latihan kita tidak bisa tinggi, rendah saja. Dan juga beberapa latihan fisik tidak bisa dilakukan saat ini," tutur Shin Tae-yong.
Baca Juga: Sambut Piala AFC 2021, Stefano Lilipaly: Saya Berikan Segalanya untuk Bali United
"Setelah puasa baru kita akan lakukan latihan yang telah direncanakan," pungkasnya.
Shin Tae-yong sudah memastikan hanya akan membawa 23 nama saja untuk menjalani pemusatan latihan sekaligus Kualifikasi Piala Dunia 2022 di UEA.
Dari 23 nama yang disiapkan, baru lima pemain yang sudah dipastikan ikut bergabung dengan timnas Indonesia di UEA.
Mereka adalah Elkan Baggot, Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Ryuji Utomo, yang semuanya berkarier di luar negeri.
Baca Juga: Jadi Sasaran Ejekan Istri Thiago Silva, Timo Werner Akhirnya Buka Suara
Shin Tae-yong memastikan bahwa kelima pemain itu bisa merapat ke UEA.
"Nantinya ada lima pemain yang akan bergabung pada TC timnas Indonesia di Dubai, UEA," tulis pernyataan resmi PSSI dilansir BolaSport.com, Minggu (9/5/2021).
"Lima pemain tersebut yakni Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam, Egy Maulana, Witan Sulaeman, Ryuji Utomo."
"Pemanggilan pemain untuk saat ini juga tidak mudah karena masih ada aturan PPKM."
"Nantinya akan dilihat kembali siapa saja pemain yang pantas dibawa ke Dubai, UEA untuk menjalani TC lanjutan dan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 disana."