Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, mengalahkan catatan Cristiano Ronaldo setelah berhasil mencetak 25 gol di ajang Liga Inggris.
Bruno Fernandes menambah isi pundi-pundi golnya saat Manchester United menekuk Aston Villa 3-1 pada laga pekan ke-35 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (9/5/2021).
Berduel di Stadion Villa Park, Bruno Fernandes sukses menyumbangkan sebiji gol untuk Manchester United.
Manchester United kebobolan lebih dulu pada babak pertama, tepatnya menit ke-24, lewat gol Bertrand Traore.
The Red Devils baru bisa menyamakan skor tujuh menit pasca-turun minum berkat gol Bruno Fernandes dari titik putih.
Baca Juga: Kapok Kena Covid-19, Shin Tae-yong Beri Pesan Khusus untuk Anggota Timnas Indonesia
Manchester United mendapatkan hadiah penalti dari wasit Chris Kavanagh usai Paul Pogba dijatuhkan Douglas Luis di area terlarang.
Bruno Fernandes, yang maju sebagai algojo, melepaskan tembakan mendatar ke sisi kiri gawang Aston Villa yang mengecoh kiper Emiliano Martinez.
Usai gol Fernandes, Manchester United sanggup membalikkan keadaan via gol Mason Greenwood (56') dan Edinson Cavani (87').
Berkat lesakan ke gawang Aston Villa, Fernandes kini total telah mengoleksi 25 gol di Liga Inggris sejak didatangkan Man United pada 29 Januari 2020.
Rinciannya adalah Fernandes membukukan 17 gol pada musim 2020-2021 dan 8 gol sisanya ia ciptakan musim lalu.
Hebatnya, Fernandes hanya membutuhkan 48 penampilan untuk mendulang ke-25 golnya.
Jumlah tersebut mengalahkan catatan pendahulunya di Man United, Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Harry Maguire Cedera, Kemungkinan akan Absen Berminggu-minggu
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Cristiano Ronaldo harus membutuhkan 112 pertandingan untuk mengoleksi 25 gol bersama Man United.
Fernandes pun kini menjadi pemain asal Portugal keempat yang sanggup mengoleksi minimal 25 gol di Liga Inggris.
Tiga pemain lain tercatat atas nama Cristiano Ronaldo, Luis Boa Morte, dan Nani.
Ronaldo hingga saat ini masih menjadi pemain Portugal tersubur di kompetisi tertinggi Negeri Ratu Elizabeth II.
CR7 total telah membukukan 84 gol bersama Man United di Liga Inggris dari periode 2003 hingga 2009.
Sementara itu, Luis Boa Morte (29 gol) dan Nani (26) masing-masing berada di tangga kedua dan ketiga.
Baca Juga: Imbang Lawan Atletico, Bukti Lunturnya Magi Kandang Barcelona
???? Partidos que necesitaron para hacer sus primeros 25 goles en la Premier League.
???? Bruno Fernandes: 48 (13 goles de penal)
???? Cristiano Ronaldo: 112 (0 goles de penal) pic.twitter.com/gi9cR88O4m
— Fuera de Juego (@ESPN_FDJ) May 9, 2021
Four Portuguese players have scored 25+ Premier League goals:
???????? Cristiano Ronaldo (84)
???????? Luís Boa Morte (29)
???????? Nani (26)
???????? Bruno Fernandes (25)And they all came from Sporting CP. ???? pic.twitter.com/kwb0V5cJvn
— William Hill (@WilliamHill) May 9, 2021