Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Teken Kontrak Baru di PSG, Neymar Bukan Apa-apa Tanpa Kylian Mbappe

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 10 Mei 2021 | 20:15 WIB
Neymar Junior bukan apa-apa tanpa Kylian Mbappe, meskipun sudah teken kontrak baru dengan Paris Saint-Germain. (TWITTER.COM/PSG_ENGLISH)

Akan tetapi, keberadaan Neymar rupanya masih dianggap belum cukup oleh mantan playmaker PSG, David Ginola.

Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Ginola menyebut kalau keputusan PSG untuk mempertahankan Neymar sudah sangat bagus.

Di sisi lain, PSG didesak untuk juga segera mengamankan tanda tangan bintang PSG lainnya, Kylian Mbappe.

Baca Juga: Bukan Cuma Neymar yang Bisa, Petinju Ini Juga Diving di Tengah Laga

TWITTER.COM/AIRTELUFOOTBALL
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar dan Kylian Mbappe.

Menurut Ginola, PSG tidak bisa bersaing untuk merebut trofi bergengsi hanya dengan mengandalkan Neymar.

Bahkan, pria yang kini berusia 54 tahun itu menyebut kalau Neymar sudah kehilangan masa emasnya dan bukan apa-apa tanpa Kylian Mbappe di PSG.

"Hal terpenting untuk memenangkan trofi adalah stabilitas dalam grup. Untuk mendapatkan loyalitas Neymar lebih banyak lagi, saya pikir itu hal yang sangat bagus," kata Ginola.

“Memenangkan pertandingan dengan satu pemain hari ini, seperti dulu, Anda bisa lakukan dengan Michel Platini dan Diego Maradona, saya pikir hari-hari itu sudah berakhir."