Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong berterima kasih kepada pelatih Ansan Greeners Kim Gil-sik soal Asnawi Mangkualam.
Pelatih Kim Gik-sik sebelum pertandingan Ansan Greeners melawan FC Anyang pada pekan ke-11 K-League 2 di Ansan Wa Stadium, Senin (10/5/2021) berbicara soal Asnawi.
Laga tersebut dimenangkan oleh Ansan Greeners dengan skor 3-2.
Pada pertandingan itu, Asnawi tidak masuk dalam daftar pemain melawan Anyang.
Asnawi mendapatkan cedera hamstring pada pekan kesembilan saat Ansan Greeners melawan Seoul E-Land.
"Saya berbicara dengan Shin Tae-yong minggu lalu dan hari ini juga berbicara. Namun jika pemain cdera, pikiran Anda akan memikirkan situasi yang tidak bagus untuk tim kami, saya, dan timnas Indonesia," dilansir BolaSport.com dari Sports G.
Baca Juga: Hadir di Stadion Madya, Kaesang Pangarep Nikmati Suasana TC Timnas Indonesia.
"Saya tahu kemauan (memainkan Asnawi) tapi saya harus memperhatikan pra pemain. Saya tidak berencana untuk memainkannya ke pertandingan berikutnya melawan Jeonnam," ujarnya.
Kim Gik-sik melepas Asnawi ke timnas agar bek 21 tahun mendapat pengalaman di level senior.
"Saya tidak mau mengirim ke timnas, tapi Asnawi dipanggil oleh negara. Asnawi belum berpengalaman di timnas senior, jadi kalau datang dengan pengalaman yang bagus akan sangat membantu tim," ujarnya.
Kim Gil-sik pun memaparkan bahwa Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih.
"Saya berbicara dengan Shin Tae-yong hari ini, dan dia berkata terima kasih karena saya menyampaikan pendapat itu," ujarnya.
Baca Juga: Panggil 4 Pemain dari Luar Negeri, Pelatih Malaysia: Ini Tim Terbaik
Asnawi akan berangkat ke Dubai untuk bergabung dengan timnas Indonesia pada 18 Mei 2021.
Ia bisa kembali ke Korea setelah berlaga melawan UEA pada 11 Juni 2021 dan menjalani isolasi selama dua minggu sebelum ia mentas di K-League lagi.
Timnas Indonesia menyisakan tiga pertandingan di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, yakni melawan Thailand pada 3 Juni, Vietnam 7 Juni, dan UEA pada 11 Juni 2021.