Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Segera Kembali, Mantan Striker Borneo FC Asal Brasil Anggap Indonesia Seperti Rumah

By Abdul Rohman - Sabtu, 15 Mei 2021 | 15:20 WIB
Selebrasi Francisco Torres dan Guy Junior ketika mampu mencetak gol ke gawang Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (1/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Mantan penyerang Borneo FC, Francisco Torres, dalam waktu dekat akan tiba di Indonesia.

Francisco Torres dijadwalkan bertolak dari Brasil pada Sabtu (15/5/2021) dan tiba di Tanah Air, Senin (17/5/2021).

Setibanya di Indonesia, Torres harus lebih dulu menjalani karantina selama lima hari, sebab itu merupakan kebijakan yang ditetapkan pemerintah Tanah Air.

Kedatangan pemain berusia 31 tahun tersebut ke Indonesia untuk memperkuat salah satu klub Liga 1.

Baca Juga: Minta Bangun Pusat Latihan Khusus, Shin Tae-yong Ingin PSSI Tanya Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri

Akan tetapi, Torres masih belum mau membuka identitas dari tim tersebut.

Pemain berpostur 183 cm itu mengaku mempunyai pertimbangan yang kuat untuk tetap melanjutkan karir di Indonesia.

Dikatakan Torres, Indonesia sudah seperti rumah.