Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team, Jack Miller, disebut menjadi penantang serius dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2021.
Jack Miller diketahui memulai kompetisi dengan cedera arm pump yang mempengaruhi penampilannya pada balapan seri perdana.
Saat itu, Jack Miller hanya mampu mencapai garis finis ke-9 dari balapan yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar.
Hasil berbeda didapatkan rekan setimnya, Francesco Bagnaia, yang sukses mengunci podium kedua.
Baca Juga: Alasan Francesco Bagnaia Senang Jack Miller Jadi Rekan Setimnya
Dengan posisi Bagnaia yang merangkak naik dalam klasemen sementara MotoGP, Miller masih belum mampu memperbaiki posisinya.
Dia memutuskan naik meja operasi setelah balapan seri kedua setelah mendapatkan hasil yang sama.
Usai dilakukan tindakan, pembalap asal Australia itu, malah mendapatkan nasib buruk di seri ketiga MotoGP Portugal.
Evaluasi kemudian dilakukan dan akhirnya langsung bangkit pada balapan seri keempat yang digelar di Spanyol.
Baca Juga: Berkah Kemenangan di Le Mans, Kontrak Jack Miller Bakal Diperpanjang
Miller sukses mengunci kemenangan perdana musim ini setelah mencapai garis finis pertama.
Bagnaia menemani Miller di urutan kedua sekaligus mengamankan posisi teratas klasemen sementara MotoGP 2021.
Penampilan Miller lalu makin ganas di balapan seri kelima dengan meraih kemenangan untuk yang kedua kalinya.
Dua kemenangan yang didapatkan lalu membuat Miller duduk diperingkat empat terpaut 16 poin dari Bagnaia sebagai pimpinan klasemen.
Baca Juga: MotoGP Prancis 2021 - Miller: Seseorang Perlu Mencubit karena Saya Merasa Bermimpi
Legenda MotoGP, Alex Criville, melihat hasil yang didapatkan oleh Miller menjadikannya penantang serius dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.
"Setelah kemenangan di Jerez, pembalap asal Australia itu datang ke Le Mans dengan kepercayaan diri yang baru. Dia memberi ancaman pembalap baris terdepan bahwa dia bisa menang lagi dengan solid," kata Criville, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Dia bisa mengejar Quartararo, membayar pinalti dan melakukan kontak lagi dengan pembalap asal Prancis itu (Quartararo)."
"Miller berlomba tanpa celah, mengubah pemetaaan dalam mengontrol ban dan menang dengan sempurna."
"Dari sudut pandang saya, dia sekarang adalah penantang serius dalam perebutan gelar juara," ujar Criville.
Baca Juga: MotoGP Prancis 2021 - Soal Penalti, Jack Miller: Sudah Biasa Ditilang hahaha