Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Eden Hazard menjadi yang paling depan dalam daftar sepuluh pemain yang akan ditendang jelang rencana bersih-bersih skuad Real Madrid.
Real Madrid nampaknya tengah menyiapkan perubahan besar-besaran jelang akhir musim ini.
Setelah kabar soal kepergian pelatih Zinedine Zidane menyebar, kini kabar soal perombakan skuad pun juga mulai muncul.
Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Real Madrid disebut-sebut telah bersiap untuk melakukan pembersihan skuad jelang akhir musim ini.
Bahkan, ada sepuluh pemain yang siap ditendang oleh Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021 nanti.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Demi Kesuksesan Prancis, Didier Deschamps Mengalah dan Panggil Benzema
Los Blancos berniat untuk membersihkan skuad dan memperbaruinya dengan pemain-pemain anyar.
Satu pemain yang paling difavoritkan akan dijual adalah penyerang asal Belgia, Eden Hazard.
Hazard memang tampil mengecewakan dalam dua musim terakhir untuk Real Madrid.
Didatangkan dari Chelsea pada musim lalu, Hazard digadang-gadang menjadi pengganti Cristiano Ronaldo di sisi kiri penyerangan Los Blancos.
Akan tetapi, kapten timnas Belgia itu justru lebih banyak berkutat dengan cedera dan kalah bersaing dengan Vinicius Junior.
Baca Juga: Martin Odegaard Betah di Arsenal, tetapi Butuh Kepastian dari Real Madrid
Belum lagi, sikap tidak profesional sempat ditunjukkan Hazard pada babak semifinal Liga Champions musim ini.
Hazard malah nampak tertawa dengan para pemain Chelsea setelah Real Madrid dipastika tergusur dari Liga Champions.
Selain Hazard, ada juga nama Raphael Varane yang dikabarkan akan menyusul Sergio Ramos untuk hengkang.
Varane juga menolak perpanjangan kontrak dari Real Madrid dan akan diuangkan pada akhir musim ini.
Real Madrid menolak rugi karena kontrak Varane akan habis pada akhir musim depan.
Baca Juga: Menebak Arah Nasib Harry Kane, Barcelona dan Real Madrid Absen, Man City Paling Menggiurkan
Selain itu, ada juga nama-nama lain, seperti Gareth Bale, Isco Alarcon, Marco Asensio, Marcelo, Luka Jovic, Mariano Diaz, dan Borja Mayoral.
Khusus untuk Bale dan Jovic, nampaknya kedua pemain itu akan bersikukuh untuk bertahan di Real Madrid.
Pasalnya, keduanya akan kembali ke Real Madrid pada akhir musim ini setelah menyelesaikan masa pinjaman mereka.
Sementara itu, Marcelo dan Isco semakin terpinggirkan seiring datangnya para pemain muda yang lebih fresh dan bertenaga.
Akan tetapi, Real Madrid perlu bersusah payah menjual Marcelo dan Isco mengingat tagihan gajinya yang cukup tinggi.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Akhirnya Gabung Timnas Prancis Lagi, Karim Benzema Kirim Pesan Menyentuh
Yang terakhir, ada nama Dani Ceballos yang kemungkinan besar juga akan dijual oleh Real Madrid.
Ceballos dipastikan tidak akan mendapat tempat di tim utama Real Madrid mengingat lini tengah sudah paten menjadi milik Toni Kroos, Luka Modric, dan Casemiro.
Akan tetapi, Real Madrid masih memungkinkan untuk mempertahankan Martin Odegaard yang saat ini juga dipinjamkan ke Arsenal.
Meski Arsenal berencana untuk memberikan kontrak permanen kepada Ceballos dan Odegaard, Real Madrid nampaknya hanya akan menyerahk satu dari kedua pemain itu.
Dengan menjual kesepuluh pemain itu, Los Blancos berharap mampu mengurangi tagihan gaji mereka sekaligus mendapatkan dana segar.
Baca Juga: Harry Kane Angkat Koper, Tottenham Pertimbangkan Dua Pemain Pengganti
Dana segar tersebut nantinya bisa digunakan untuk memboyong pemain baru, termasuk Kylian Mbappe.
Namun, hingga berita ini turun, belum ada kabar lagi terkait pembersihan skuad yang dilakukan Real Madrid.