Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang muda Maung Bandung, Saiful, mendapat hadiah berupa sepatu dari striker Persib Bandung, Ferdinand Sinaga.
Pemain muda Persib Bandung tersebut lantas berbagi cerita bagaimana Ferdinand Sinaga yang merupakan seniornya itu bisa memberikan sepatu kepadanya.
Hadiah sepatu untuk Saiful diberikan Ferdinand Sinaga setelah Persib Bandung tengah disibukkan menjalani persiapan menghadapi Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Timnas Jerman Rilis Skuad, 2 Veteran Balik, Bayern Muenchen Kirim 8 Pemain
Saat tim asuhan Robert Rene Alberts tengah menjalani latihan di Lapangan YIS, Sleman, Yogyakarta, Ferdinand menghampiri Saiful dan memberikan hadiah sepasang sepatu.
“Selesai latihan tiba-tiba dipanggil dan dikasih sepatu sama Bang Ferdinand. Dia bilang ini buat kamu, coba semoga nyaman dan suka,” ujar Saiful sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Persib.
Sepatu yang diterimanya itu lantas membuat pemain berusia 18 tahun itu lebih bersemangat.
Saiful mengaku sepatu tersebut sering ia pakai supaya lebih termotivasi untuk bekerja lebih keras dari biasanya.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Demi Kesuksesan Prancis, Didier Deschamps Mengalah dan Panggil Benzema
Menurutnya, kerja keras dan selalu memberikan yang terbaik untuk tim akan menjadi balasan yang tepat atas pemberian hadiah sepatu tersebut.
“Saat pakai sepatu itu, jadi ingat banyak orang yang mendukung dan percaya sama saya,” ucapnya.
Baca Juga: Tangapan Presiden Persija Jakarta Terkait Liga 1 Tanpa Degradasi
“Jadi saya harus membalas kepercayaan itu untuk bisa terus lebih baik.”
Pemain asal Karawang tersebut bahkan termotivasi agar bisa memberikan kontribusi untuk Persib nantinya saat Liga 1 bergulir.
Saat ini, ia pun terus berlatih dengan giat agar Maung Bandung nantinya bisa meraih gelar juara pada musim 2021 ini.
Baca Juga: Pakai Jersey Timnas Indonesia, Eks Persija Ini Kode Naturalisasi?
“Semoga ini jadi doa dan saya bisa berprestasi bersama Persib, tahun ini juara,” tuturnya.
Sementara itu, Persib Bandung akan kembali menjalani latihan bersama pada 22 Mei 2021 untuk persiapan menghadapi Liga 1 yang rencananya akan bergulir 3 Juli mendatang.