Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Kekuatan Calon Lawan Timnas Indonesia di UEA Lebih Baik, Kenapa?

By Arif Setiawan - Sabtu, 22 Mei 2021 | 14:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia besiap melakukan beberapa pertandingan di Dubai, Uni Emirate Arab (UEA).

Tepatnya timnas Indonesia dihadapkan dengan lima pertandingan selama di UEA.

Dengan rincian dua laga uji coba dan tiga lainya merupakan kualifikasi Piala Dunia 2022, Zona Asia.

Dua pertandingan uji coba tersebut yakni melawan Afganistan pada (25/9/2021) kemudian empat hari berselang menghadapi Oman.

Sementara di Kualifikasi Piala Dunia 2022, timnas Indonesia bakal berduel dengan Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni) dan UEA (11 Juni 2021).

Baca Juga: Usai RANS Cilegon FC, Kini Presiden Dewa United Tertarik Ambil Alih Persikab Kabupaten Bandung?

Menjelang pertandingan tersebut, pelatih Shin Tae-yong pun mengungkapkan tanggapannya tentang calon lawan timnas Indonesia.

Dalam hal ini, Shin Tae-yong menilai kekuatan lawan timnas Indonesia di UEA lebih baik dari skuadnya.

Hal itu tak terlepas dari liga kelima negara tersebut yang sudah berjalan.