Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak I - Gylfi Sigurdsson Gagal Penalti, Manchester City Ungguli Everton

By Sandi Lathunusa - Minggu, 23 Mei 2021 | 22:57 WIB
Gylfi Sigurdsson gagal mengeksekusi penalti, Manchester City ungguli Everton dalam babak pertama pekan terakhir Liga Inggris. (TWITTER.COM/MANCITY)

BOLASPORT.COM - Gylfi Sigurdsson gagal mengeksekusi penalti, Manchester City ungguli Everton dalam babak pertama pekan terakhir Liga Inggris.

Manchester City melawan Everton dalam pekan terakhir Liga Inggris 2020-2021 di Etihad Stadium pada Minggu (23/5/2021) waktu setempat.

Laga ini sekaligus menandai kiprah akhir Sergio Aguero di Liga Inggris.

Pasalnya, Aguero memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya yang akan kedaluwarsa pada 30 Juni 2021.

Namun, pada pertandingan kali ini, Aguero harus memulai laga dari bangku cadangan.

Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Manchester City.

Dilansir BolaSport.com dari Sofa Score, Manchester City mendominasi jalannya babak pertama dengan penguasaan bola sebesar 65 persen.

Dari segi peluang, Manchester City melepas 8 tembakan dengan 4 mengarah tepat ke gawang.

Adapun Everton mempunyai 7 peluang yang 3 diantaranya menuju tepat sasaran.

Baca Juga: Dari 258 Gol, Lesakan ke Gawang QPR merupakan yang Terpenting dalam Hidup Aguero