Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Italia - AC Milan Sudahi Absen 7 Tahun di Liga Champions, Cristiano Ronaldo Tak Jadi Sambangi Liga Europa

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 24 Mei 2021 | 04:21 WIB
AC Milan menyudahi absen tujuh tahun di pentas Liga Champions, sementara Cristiano Ronaldo tak jadi sambangi Liga Europa. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

Ketiga gol Juventus dicetak masing-masing oleh Federico Chiesa (6'), Alvaro Morata (29'), dan Adrien Rabiot (45').

Juventus pun meroket naik ke empat besar pada jeda babak pertama karena Napoli masih bermain imbang tanpa gol dengan Hellas Verona.

Di sisi lain, AC Milan sukses unggul 1-0 atas Atalanta di babak pertama lewat penalti Franck Kessie pada menit ke-43.

TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD
Gelandang AC Milan, Franck Kessie (kanan) merayakan gol yang di ciptakan ke gawang Atalanta dalam laga pekan ke-38 Liga Italia 2020-2021 bersama rekan setimnya, Hakan Calhanoglu.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Juventus Lumat Bologna, Cristiano Ronaldo Lolos ke Liga Champions dari Bangku Cadangan

Juventus mencetak gol keempat mereka di babak kedua pada menit ke-47 melalui aksi Morata.

Skor 4-0 Juventus hampir terasa sia-sia saat Napoli mencetak gol pada menit ke-60 melalui Amir Rrahmani.

Beruntung bagi Juventus, Davide Faraoni mencetak gol penyeimbang bagi Hellas Verona hanya sembilan menit setelahnya.

Juventus pun kembali ke posisi empat besar dan unggul satu poin atas Napoli yang berada di posisi kelima.