Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub Liga 1, Persik Kediri terus berusaha untuk mempersiapan tim jelang kompetisi baru dimulai.
Dalam hal ini, selain menggelar latihan bersama, Persik juga mengagendakan beberapa laga uji coba.
Jika sesuai rencana, Persik akan beruji coba dengan klub Liga 1 dan Liga 2 dalam waktu dekat ini.
Klub Liga 1 yang dimaksud yakni Persipura Jayapura, sedangkan Klub Liga 2 ada Dewa United.
Wacana tersebut diumumkan langsung oleh pihak Persik melalui akun instagram resmi klub pada hari Selasa (25/5/2021).
Baca Juga: Kecewa Man United Finis Runner-up Liga Inggris, Maguire: Kami Sering Kehilangan Poin Konyol
Untuk jadwalnya, Persik bakal melawan Persipura pada tanggal 5 Juni mendatang.
Selang empat hari kemudian, skuad Macan Putih akan berduel dengan Dewa United.
Persik mengaku laga uji coba dengan Persipura dan Dewa United dugunakan untuk mengukur kesiapan tim sebelum Liga 1 2021 dimulai.
"Jelang pergantian bulan, Persik Kediri mengagendakan 2 kali uji tanding untuk mengukur kesiapan tim jelang bergulirnya Liga 1 2021," tulis Persik, dilansir BolaSport.com dari akun instagram resmi klub.
Baca Juga: Lee Chong Wei Berharap BWF Menyerah Ingin Ubah Sistem Skor 21x3
"Tanggal 5 Juni Macan Putih akan berhadapan dengan Persipura Jayapura,"
"Dan jumpa Dewa United ditanggal 9 Juni," sambungnya.
Sementara itu, kemungkinan Liga 1 2021 digelar pada bulan Juli mendatang.
PSSI memproyeksikan bahwa kick-off dilakukan pada tanggal 3 atau 7 Juli 2021.
Baca Juga: Wawan Febriyanto Lega Gabung Borneo FC Usai 5 Tahun Bela Tira Persikabo
Namun dengan satu syarat, izin Polri harus didapatkan terlebih dahulu.
"Apabila nanti Pemerintah dan Polri memberikan izin Liga 1 akan bergulir pada awal Juli 2021 hingga Maret 2022 mendatang," kata Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI.
"Tanggalnya tentu nanti akan ditentukan begitu Polri memberikan izin,"
"Dan kami proyeksikan kick-off pada 3 atau 7 Juli mendatang," tuturnya.