Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United terpaut 12 poin dari rival sekota, Manchester City, yang berhasil menjuarai Liga Inggris musim ini.
Kegagalan Bruno Fernandes cs turut menyita perhatian eks bek Manchester United, Rio Ferdinand.
Ferdinand memberikan peringatan untuk manajemen Man United.
Menurut Ferdinand, manajemen Man United harus mendapatkan pemain baru dengan harga yang tepat untuk bisa merengkuh trofi.
Following the #UEL final, our players were subjected to disgraceful racist abuse.
If you see any form of abuse or discrimination, ???????????? and ???????????????????????? it.#SeeRed #allredallequal
— Manchester United (@ManUtd) May 27, 2021
"Bursa transfer musim panas nanti sangat penting untuk Man United," kata Ferdinand seperti dilansir BolaSport.com dari BT Sport.
"Tim perekrutan pemain, pemilik, CEO, manajer, dan staff harus keluar dan merekrut pemain yang tepat dan sesuai dengan harga tepat untuk membawa tim ini ke final dan memenanginya."
Baca Juga: Tiga Area yang Perlu Dibenahi Man United usai Takluk di Final Liga Europa