Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Baru-baru ini, terungkap kalau Atta Halilintar menolak salah satu tawaran yang diberikan oleh Sriwijaya FC.
Sriwijaya FC dan Atta Halilintar memang sempat digadang-gadang akan melakukan kerja sama.
Kabar tersebut datang bermula ketika Sriwijaya FC memberikan sinyal ketertarikan kepada Atta Halillintar.
Sriwijaya FC menaruh minat kepada Atta Halilintar agar menjadi bagian pengurus tim.
Hal itu pernah disampaikan oleh Presiden Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin, pada 28 April 2021.
"Mang Atta Halilintar, ayo ikut gabung juga menjadi pengurus Sriwijaya FC," tulis Hendri Zainuddin seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
Baca Juga: PSSI Beberkan Alasan Elkan Baggott Batal Bela Timnas Indonesia
Ajakan Sriwijaya FC itu pun ditanggapi dengan baik oleh Atta Halilintar.
Pada 5 Mei 2021, Atta Halilintar dan Sriwijaya FC mengadakan pertemuan untuk membahasnya lebih mendalam.
Seusai menjalin perjumpaan, kerja sama antara Atta dengan Sriwijaya FC pun belum menuai titik terang.
Baca Juga: Elkan Baggott Tak Jadi Ikut, Tim Pelatih Timnas Indonesia Buka Suara
Belum lama ini, Sriwijaya FC angkat bicara mengenai kelanjutan hubungan mereka dengan Atta Halilintar.
Sriwijaya FC mengatakan kalau pihaknya masih menjalin komunikasi dengan pihak Atta.
"Kami sudah komunikasi via DM (Direct Messenger) Instagram. Terus sudah ditindak lanjuti oleh Atta, kami komunikasi dengan timnya namanya pak Ami," kata Hendri Zainuddin seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, 27 Mei 2021.
Baca Juga: Calon Amunisi Baru Persebaya Sempat Unjuk Gigi di Liga Europa
"Pak Ami sudah komunikasi dengan kami dan sudah menjurus ke angka," tambah Hendri.
Hendri Zainuddin lebih lanjut menjelaskan ada beberapa opsi yang ditawarkan ke pihak Atta Halilintar.
Namun, Hendri menyebut kalau Atta menolak untuk berperan mengelola secara menyeluruh Sriwijaya FC.
Baca Juga: Terungkap, Alasan Marco Motta Belum Bergabung ke Persija Jakarta
Atta Halilintar berminat untuk berbagi saham di Sriwijaya FC.
"Opsi yang pertama kami tawarkan yakni pengelolaan Sriwijaya FC secara menyeluruh ke beliau (Atta) itu ditolak. Berarti dia tidak mau," ujar Hendri Zainuddin.
"Jadi, dia inginnya yaitu sharing saham itu opsi kedua yang diambil," tutur figur berusia 47 tahun tersebut.
Baca Juga: Belum Bergabung di Persija, Begini Kegiatan Marco Motta di Italia
Akan tetapi, opsi sharing saham yang diminta oleh Atta Halilintar belum menemui titik temu dengan Sriwijaya FC.
Hendri membeberkan kalau Atta ingin mendominasi kepimilikan saham Sriwijaya FC.
Namun, keinginan Atta Halilintar tersebut belum disetujui oleh Sriwijaya FC.
Baca Juga: Akan Merapat Kembali ke Persija Jakarta, Pemain Ini Haus Gelar
"Sharing saham yang ditawarkan itu belum deal," ucap Hendri Zainuddin.
"Kami akan deal, jika Atta nantinya memiliki saham sekitar 30 persen dan kami 70 persen. Tetap kami dominan."
"Tapi, Atta ingin yang lebih dominan. Nah, itu belum deal."
Baca Juga: Sebelum ke RANS Cilegon FC, Eks Persib Ini Kirim Pesan ke PSM Makassar
Selain menjalin komunikasi, Sriwijaya FC juga sedang menghitung-hitung besaran harga dari saham yang diberikan nantinya.
Sriwijaya FC pun akan meminta restu kepada Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru.
"Kalaupun nantinya angka 30 persen saham itu bisa deal, kami terima," tutur Hendri Zainuddin.
Baca Juga: Pilih Persib atau Timnas Indonesia? Begini Jawaban Bayu Mohamad Fiqri
"Namun, angka 30 persen kalau dikonversikan ke uang itu berapa? Itu yang sedang kami hitung."
"Dan tentu kami akan minta persetujuan dengan pak Gubernur (Herman Deru)."
"Sampai sekarang kami belum lapor ke pak Gubernur karena belum ada titik temu. Kalau sudah ketemu titiknya, persetujuan pak Gubernur itu yang kami harapkan."