Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Oman dalam laga uji coba pada Sabtu (29/5/2021).
Menanggapi laga ini, pelatih Shin Tae-yong mengakui bahwa kekuatan Oman di atas timnas Indonesia.
Bahkan tak segan-segan pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan Oman berada dua level lebih baik.
Namun Shin Tae-yong tak mempermasalahkan hal tersebut.
Pemilihan lawan timnas Indonesia memang disengaja mencari tim yang lebih bagus.
Baca Juga: Moto3 Italia 2021 - Harap Sabar, Pembalap Indonesia Andi Gilang Masih Adaptasi
Ini ditujukan untuk mencari kelemahan dan kekurangan timnas Indonesia.
Sehingga pembenahan bisa segera dilakukan sebelum menjalani laga sesungguhnya yakni di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
"Kekuatan Oman memang di atas Indonesia, mungkin satu atau dua level di atas kita," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Jadi sengaja kita mengadakan pertandingan uji coba besok dan kemarin melawan Afganistan,"
Baca Juga: MotoGP Italia 2021 - Valentino Rossi Mau Bangkit Setelah Terdampar di Belakang
"Itu adalah untuk melihat seberapa jauh kesalahan dan masalah dalam setiap laga, jadi lebih kepada evaluasi tim, agar nanti di tiga laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G bisa lebih baik," ujarnya.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong pun mengungkapkan peluang timnas Indonesia melawan Oman.
Shin Tae-yong menyebut Oman lebih diunggulkan kali ini.
Akan tetapi Shin Tae-yong tak mau menyerah begitu saja.
Baca Juga: MotoGP Italia 2021 - Rossi dan Marquez Bikin Rivalnya Darah Tinggi
Ia percaya dalam sepak bola semua bisa terjadi.
Kemenangan untuk timnas Indonesia juga bukan hal yang tidak mungkin.
"Kalau dibilang peluang Indonesia melawan Oman, di atas kertas enam banding empat," ucap Shin Tae-yong.
"Tapi bola itu bundar,"
"Kita belum tahu hasilnya bagaimana kalau tidak bertanding lebih dahulu," tuturnya.