Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Tengah Timnas Indonesia Bocor di 2 Laga, Shin Tae-yong Masih Simpan Duet Pemain dengan Postur Tertinggi

By Bagas Reza Murti - Senin, 31 Mei 2021 | 07:45 WIB
Ryuji Utomo mengikuti latihan timnas Indonesia di UEA jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Meski mengeluhkan pos bek tengah usai 2 laga ujicoba timnas Indonesia, ternyata Shin Tae-yong juga masih menyimpan duet bek tengah dengan postur tertinggi di skuad Garuda.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui belum mendapat solusi dari masalah bek tengah setelah menjalani dua laga ujicoba.

Lini pertahanan timnas telah kebobolan total 6 gol dari dua laga saat bertemu Afghanistan dan Oman.

Shin pun secara konstan mengkritiki pos bek tengah dalam setiap laga.

“Bicara mengenai itu (evaluasi), pertama untuk stopper, banyak kekurangan di sana," ucap Shin seperti dikutip BolaSport.com dari laman PSSI pasca-laga melawan Afghanistan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Paling Khawatir dengan Pos Bek Tengah Timnas Indonesia Usai Lakoni 2 Laga Ujicoba

"Tetapi dengan adanya pemain seperti sekarang, kita harus perbaiki satu demi satu," imbuhnya.

Pada laga melawan Oman, hal serupa juga dikatakan Shin Tae-yong bahwa masih ada masalah pada posisi bek tengah.

“Jujur, dari dua laga kemarin, ada timbul masalah-masalah yang terjadi, khususnya untuk bek tengah, itu yang harus dicari solusinya, itu juga kekhawatiran saya, akan kita perbaiki satu persatu nanti,” ujar Shin.