Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid dikabarkan kesulitan dalam menemukan peminat untuk pemain mereka, Marcelo.
Marcelo kehilangan statusnya sebagai bek kiri andalan Real Madrid sejak kedatangan Ferland Mendy pada musim panas 2019.
Dalam dua tahun terakhir, sohib Cristiano Ronaldo itu cuma mencatatkan 31 penampilan di Liga Spanyol dengan 27 di antaranya turun sebagai starter.
Untuk kurun waktu yang sama, Mendy 43 kali masuk starting XI dari 51 penampilan.
Baca Juga: Sergio Aguero Datang, Starting XI Barcelona Ngerinya Gak Ada Obat
Minimnnya menit bermain pun membuat isu penjualan Marcelo oleh Real Madrid tak terhindarkan.
Menurut laporan Diario Gol yang dikutip BolaSport.com, Marcelo masuk daftar jual Madrid untuk bursa transfer musim panas 2021.
Sumber serupa menyebut bahwa beberapa tim telah menghubungi El Real guna menanyakan sang pemain.
Namun, klub-klub peminat tersebut mundur setelah mengetahui gaji Marcelo yang mencapai 11,7 juta euro (Rp 203,7 miliar) per musim.
Baca Juga: Geber Persiapan, Robert Rene Alberts Mulai Tingkatkan Intensitas Latihan
Mereka ogah merogoh kocek besar untuk seorang pemain yang sudah tak berada dalam performa terbaiknya.
Marcelo sendiri bernilai 6,5 juta euro ketika datang ke Madrid pada 2007.
Lebih dari satu dekade mengabdi untuk Si Putih, Marcelo berjasa dalam mengantarkan klubnya menuju puncak kejayaan.
Dia juga menyumbang satu gol saat Madrid menumbangkan Atletico Madrid pada final Liga Champions edisi 2013-2014.
Pemain timnas Brasil itu menghadirkan 22 trofi buat Madrid.