Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Pastikan Latihan Intensitas Tinggi Berlanjut hingga Pekan Depan

By Wila Wildayanti - Rabu, 2 Juni 2021 | 11:45 WIB
Persebaya Surabaya gelar latihan perdana di lapangan Jala Krida Mandala, Bumimoro, Kamis (4/2/2021). (Media Persebaya)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengatakan latihan intensitas tinggi untuk anak asuhnya akan berlanjut hingga pekan depan.

Seperti diketahui, skuad Persebaya Surabaya digenjot latihan dengan intensitas tinggi setelah kembali berkumpul pada 20 Mei lalu.

Aji Santoso mengaku, meski latihan dengan intensitas tinggi telah berlangsung, hingga saat ini semua kondisi pemain dalam keadaan baik-baik saja.

Baca Juga: Shin Tae-yong Lupakan Rekor Bagusnya Atas Pelatih Thailand Akira Nishino

Bukan hanya itu, Aji juga memastikan program latihan yang telah disiapkan hingga Liga 1 bergulir nantinya dapat berjalan dengan normal.

Sampai saat ini tak ada perubahan program, bahkan terkait program uji coba juga.

Mantan pelatih Persela Lamongan itu mengatakan bahwa program latihan tetap berlanjut pagi dan sore agar kondisi pemain tetap meningkat.

“Program latihan berjalan dengan normal sampai sekarang,” ujar Aji Santoso kepada BolaSport.com, Rabu (2/6/2021).

Lebih lanjut, Pelatih asal Malang itu mengaku memiliki alasan tersendiri kenapa latihan dengan intensitas tinggi tetap digelar.

Baca Juga: Joan Laporta Kirim Sinyal Pertahankan Ronald Koeman di Barcelona

Menurutnya, latihan dengan intensitas tinggi itu akan terus diberikan kepada anak asuhnya agar keadaan mereka bisa tetap stabil hingga Liga 1 bergulir.

Latihan intensitas tinggi itu akan terus jadi materi latihan Hambali Tholib dan kawan-kawan hingga pekan depan.

“Ya karena kan habis libur panjang. Jadi untuk mengembalikan kondisi fisik pemain agar lebih stabil maka latihan dengan intensitas tinggi kami berikan,” ucap Aji.

Baca Juga: Kaget Carlo Ancelotti Jadi Pelatih Real Madrid, Presiden Barcelona Hanya Ucapkan 2 Kalimat

“Ya pasti tidak sampai Liga 1 bergulir, pasti ada waktunya latihan intensitas tinggi ini diakhiri,” tuturnya.

“Minggu depan baru akan berakhir latihan dengan intensitas tinggi itu.”

Setelah itu, nantinya para pemain akan menjalani lima laga uji coba sebelum Liga 1 bergulir.

Baca Juga: Bos Juragan 99 Siap Kucurkan Bonus Rp200 Juta jika RANS Cilegon Mampu Bungkam Arema FC

Sebagaimana diketahui, Liga 1 direncanakan bakal bergulir pada 10 Juli mendatang.

Kabar ini mendapat kepastian setelah Polri akhirnya menerbitkan izin pelaksanaan liga pada Senin (31/5/2021).

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P