Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Alvaro Morata mengungkap fakta unik mengenai rekannya di Juventus, Cristiano Ronaldo.
Sudah 11 tahun lamanya Alvaro Morata mengenal Cristiano Ronaldo.
Sebelum sama-sama membela Juventus, mereka berdua berbagi ruang ganti semasa di Real Madrid.
Lalu, bagaimana figur Ronaldo di mata Morata?
Baca Juga: Antonio Conte Jadi Pengganti Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Beraroma Juventus Musim Depan
Menurut Morata, Ronaldo adalah sosok yang sangat berpengetahuan luas.
Hal tersebut dia buktikan dalam makan malam terakhir bareng skuad Juventus.
Pengetahuan yang dimiliki CR7 bahkan sampai bikin teman-temannya di Bianconeri bengong.
"Saya ingat ketika makan malam terakhir bersama tim, kami membicarakan tentang makanan dan nutrisi. Dia memberi tahu kami rekor seseorang bertahan tanpa makan. Tidak ada yang tahu," kata Morata seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Kami sangat terkejut, tetapi dia tahu semua hal."
"Dia suka membaca dan memberitahukan tentang banyak hal," ujar striker asal Spanyol itu.
Baca Juga: Tekad Evan Dimas Jaga Harga Diri Indonesia Lawan Thailand
Morata mulai mengenal Ronaldo sejak promosi ke tim senior Real Madrid pada 2010.
Keduanya menghadirkan delapan trofi selama empat tahun bersama di Los Blancos.
Sempat pindah ke Juventus, Morata balik lagi ke Madrid pada 2016 dan kembali main bareng Ronaldo untuk satu musim.
Morata kembali mendapatkan kesempatan untuk jadi rekan setim Ronaldo setelah diboyong Juventus pada musim panas 2020.
Namun, kolaborasi mereka berdua gagal membawa Si Nyonya Tua ke tangga juara Liga Italia 2020-2021.