Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, mulai jengah menghadapi spekulasi soal rekan setimnya, Harry Kane.
Masa depan Harry Kane di Tottenham Hotspur masih terombang-ambing setelah ia mengatakan ingin hengkang dari klub London Utara tersebut.
Nama penyerang berusia 27 tahun itu pun langsung dikaitkan dengan sejumlah klub besar Liga Inggris, seperti Chelsea, Manchester City, dan Manchester United.
Topik soal Harry Kane pun turut menjadi bahan pertanyaan jurnalis Inggris kepada rekannya di Spurs, Son Heung-min.
Son secara terbuka mengungkapkan ketidaksukaannya terhadap pertanyaan tentang Kane.
“Lho, memangnya Kane sudah pindah?,” tanya pemain bintang tim nasional Korea Selatan tersebut.
Son mengatakan ketimbang memikirkan soal Kane, ia lebih fokus untuk meningkatkan performanya demi Spurs.
Baca Juga: Antonio Conte Jadi Pengganti Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Beraroma Juventus Musim Depan
“Belum ada keputusan soal Kane. Ketimbang memikirkan transfernya, saya memilih bermain sebaik mungkin di klub,” ucap Son.
“Saya ingin fokus ke tim nasional dan klub. Mungkin Kane juga sama, dia sibuk mempersiapkan diri untuk EURO 2020.”
Teka-teki masa depan Kane bukan satu-satunya yang membayangi The Lilywhites.
Baca Juga: Tottenham Hotspur Penuh Kegagalan, Harry Kane Memang Layak Pergi
Mereka juga masih mencari pelatih baru menggantikan Jose Mourinho yang dipecat.
Kabar terakhir menyebut nama Antonio Conte dan Mauricio Pochettino sebagai kandidat juru taktik anyar klub London Utara tersebut.
Lagi-lagi, Son memilih bungkam ketika disinggung soal topik calon bos barunya.
Baca Juga: Bale Diisukan Pensiun setelah EURO 2020, Bek Tottenham: Tidak Mungkin!
“Saya tidak bisa bicara soal topik pelatih baru. Conte belum datang ke klub dan saya harus berhati-hati. Kabar penunjukan dia belum dikonfirmasi,” tuturnya.
“Saya juga belum tahu apakah manajemen sudah menunjuk orang baru atau belum. Yang jelas, saya akan melakukan yang terbaik dalam kapasitas saya,” kata Son lagi.