Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Brasil Sempat Pertanyakan Keputusan Jadi Tuan Rumah Copa America 2021

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 4 Juni 2021 | 23:45 WIB
Copa America 2021 (TWITTER.COM/FARASJONNY_)

BOLASPORT.COM - Pelatih tim nasional Brasil, Tite, membeberkan bahwa para pemainnya mempertanyakan jika ditunjuk sebagai tuan rumah Copa America 2021

Copa America 2021 akan berlangsung pada 13 Juni hingga 10 Juli. 

Tadinya, turnamen tersebut akan dilaksanakan di Argentina dan Kolombia.

Rencana tersebut diubah karena angka kasus covid-19 yang tinggi di kedua negara tersebut dan dipindahkan ke Brasil.

Tite mengatakan para pemainnya sempat bertemu presiden asosiasi sepak bola Brazil (CBF), Rogerio Caboclo. 

“Para pemain punya opini dan menyampaikannya kepada presiden CBF. Pendapat tersebut akan diungkapkan ke publik jika saatnya sudah tepat,” kata Tite

“Karena itulah kapten tim, Casemiro, absen hari ini.” 

Baca Juga: Pelatih Argentina Jelaskan Alasan Tidak Panggil Paulo Dybala ke Skuad Copa America

Para pemain dan staf tim sebelumnya tidak pernah membahas soal keputusan pergantian tuan rumah Copa America.