Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan Grup G melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan melawan Vietnam di Stadion Al Maktoum, Senin (7/5/2021) pukul 23.45 WIB.
Timnas Indonesia pun menerapkan latihan sebelum pertandingan melawan Vietnam pada Sabtu (5/6/2021).
"Kemarin dan hari ini saya hanya terapkan satu kali latihan. Itu karena pemain sudah sangat bekerja keras saat melawan Thailand," ujar Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Saya katakan lagi, ini turnamen, jadi harus mengumpulkan energi, otomatis porsi latihan turun dan sedikit.
Baca Juga: Tantang Vietnam, Shin Tae-yong Optimistis Timnas Indonesia akan Tampil Lebih Apik
"Setelah mengumpulkan energi (istirahat dari pagi hingga siang) pemain kembali mengeluarkan energi itu saat latihan,” ujarnya.
Shin Tae-yong pun menurunkan porsi latihan pemain yang bertanding melawan Thailand pada 3 Juni 2021.
"Untuk pemain yang kemarin masuk di tim inti melawan Thailand, porsinya agak diturunkan. Sementara yang tidak main, tetap latihan, agar tetap bisa mengimbangi, kemampuan serta stamina teman-temannya yang lain," kata Shin Tae-yong.
"Hari ini tetap kami lebih ke evaluasi, mencari kekurangan yang terjadi di pertandingan lawan Thailand, jadi itu yang akan kita fokuskan untuk laga berikutnya,” katanya.
Sementara itu, dua pemain timnas Indonesia Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman mendapat cedera saat pertandingan melawan Thailand.
Egy Maulana Vikri kemungkinan siap diturunkan melawan Vietnam.
"Dari saya, para pemain sudah siap untuk laga besok, jadi tidak ada masalah, lalu pemain percaya diri karena hasil saat tim melawan Thailand, dan semua pemain bekerja keras untuk itu, pemain akan memberikan yang terbaik, kami berharap mendapatkan hasil positif besok," ujar Egy di jumpa pers jelang laga.
Baca Juga: Shin Tae-yong Lupakan Prestasi Bagus Ketika Bertemu Park Hang-seo
Sebelum pertandingan melawan Thailand, tiga pemain mengalami cedera, Koko Ari Araya, Ryuji Utomo, dan Andy Setyo.
"Semua masih diobservasi sama tim medis untuk saat ini,” ujar Nova Arianto kepada BolaSport.com, Jumat (4/6/2021).
“Dan mungkin tim medis yang bisa memberikan statement nanti mengenai perkembangan terbaru pemain,” imbuhnya.
Sementara itu, Koko Ari Araya mendapatkan cedera yang serius.
Ia menderita cedera Anterior Cruciate Ligement (ACL), Medial Collateral Liigament (MCL), dan meniscus.
Terbaru Ryuji Utomo memastikan diri tidak main untuk timnas Indonesia.
“Setelah bergabung dalam training camp dan melakukan dua kali pemeriksaan MRI dan juga USG, diputuskan bahwa saya belum bisa memperkuat timnas pada ajang ini,” ujar Ryuji Utomo sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Instagram pribadi Ryuji.
“Masih terdapat tear (robekan) pada hamstring saya yang belum pulih 100 persen, yang beresiko jika dipaksakan,” ucapnya.
Prediksi line-up timnas Indonesia vs Vietnam:
Timnas Indonesia (4-3-2-1): Nadeo Argawinata, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Asnawi Mangkualam, Kadek Agung, Syahrian Abimanyu, Evan Dimas, Adam Alis, Egy Maulana Vikri, KH Yudo