Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia vs Vietnam - Tak Hanya Sekadar Duel antara Shin Tae-yong dan Park Hang-seo

By Arif Setiawan - Senin, 7 Juni 2021 | 11:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab. (pssi.org)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Senin (7/6/2021).

Adanya pertandingan ini membuat pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong harus menghadapi rekan senegaranya yakni Park Hang-seo.

Seperti yang diketahui, Vietnam sekarang dilatih oleh Park Hang-seo.

Meski harus melawan rekannya sendiri, Shin Tae-yong rupanya tak akan main-main.

Pelatih asal Korea Selatan itu berniat untuk mengalahkan Vietnam.

Baca Juga: Presiden PSG Tegaskan Neymar Memang Tidak Mau Pulang ke Barcelona

"Kalau misalnya memasuki pertandingan, pasti saya berkepala dingin, menang atau kalah itu biasa," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

"Tetapi saat ini kita harus fokus untuk bisa meraih kemenangan,"

"Di atas lapangan mungkin kita rival, tetapi setelah selesai pertandingan juga pasti akan tetap saling menghargai," ujarnya.

Sementara itu, duel timnas Indonesia versus Vietnam ternyata tak hanya mempertemukan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo.

Baca Juga: Moto3 Catalunya 2021 - Pembalap Indonesia Andi Gilang Kehilangan Kesempatan Berkembang

Pelatih fisik timnas Indonesia, Lee Jae-hong juga harus melawan rekannya yakni Park Sung-gyun yang kini berstatus sebagai pelatih fisik timnas Vietnam.

Sebelum pertandingan dimulai, Lee Jae-hong pun menceritakan kedekatannya dengan Park Sung-gyun.

"Pelatih fisik Park Sung-gyun dari tim Vietnam, sudah setahun, betapa waktu berlalu," tulis Lee Jae-hong, dilansir BolaSport.com dari instagram pribadinya, Senin (7/6/2021).

"Di antaranya kita belajar bersama, berbagi pengalaman satu sama lain dalam berbagai cara."

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam - Begini Penilaian Shin Tae-yong untuk Sang Lawan

"Dan akhirnya bertemu di panggung besar bernama Kualifikasi Piala Dunia Qatar," sambungnya.

Instagram/@rogerio2026a
Pelatih fisik timnas Indonesia, Lee Jae-hong memamerkan kedekatannya dengan pelatih fisik timnas Vietnam, Park Sung-gyun

Lebih lanjut, Lee Jae-hong mengakui bahwa Vietnam merupakan tim yang kuat untuk sekarang.

Namu Lee Jae-hong tak ingin menyerah begitu saya.

Ia meyakini dalam sepak bola semua bisa terjadi.

Baca Juga: Tantang Vietnam, Shin Tae-yong Optimistis Timnas Indonesia akan Tampil Lebih Apik

Le Jae-hong juga menegaskan tak ingin kalah dari rekannya tersebut.

"Vietnam saat ini sedang berada di puncak," tulis Lee Jae-hong.

"Bola sepak itu bundar, hasilnya bisa diketahui setelah tambahan waktu, saya berharap staf dan pemain kami akan baik-baik saja,"

"Dan saya harus bekerja keras. Saya tidak mau kalah, vamous Indonesia," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P