Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Misi Terselubung RANS Cilegon FC di Piala Wali Kota Solo

By Abdul Rohman - Selasa, 8 Juni 2021 | 20:30 WIB
Presiden Rans Cilegon FC, Roofi Ardian, tengah memberikan sambutan di Pluit Prestige Image Motorcars, Jakarta Utara, 31 Maret 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Klub Liga 2, RANS Cilegon FC, dipastikan ikut serta dalam ajang Piala Wali Kota Solo.

Kepastian itu disampaikan langsung oleh
Presiden RANS Cilegon FC, Roofi Ardian.

Perhelatan Piala Wali Kota Solo bakal melibatkan klub Liga 1 dan Liga 2.

Untuk tim dari Liga 1 ada Arema FC, Persib Bandung, Bali United, dan Bhayangkara Solo FC.

Baca Juga: Inter Milan Minta PSG Tebus Achraf Hakimi Rp 1,39 Triliun

Sedangkan klub Liga 2 yakni Persis Solo, PSG Pati, dan Dewa United.

Mentas di Piala Wali Kota Solo jadi ajang bagi RANS Cilegon FC untuk mengintip kekuatan tim lawan dari Liga 2.

Gelaran Piala Wali Kota Solo direncanakan berlangsung pada 21 hingga 26 Juni 2021.

Baca Juga: Susul Ilham Udin Armaiyn, PSM Gaet Winger Lincah Eks Persipura

Untuk lokasi pelaksanaan akan dihelat di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah.

"Untuk keikutsertaan (di Piala Walikota Solo) dapat saya konfirmasi," kata Roofi Ardian kepada BolaSport.com, Selasa (8/6/2021).

"Bahwa RANS Cilegon FC ambil bagian di turnamen tersebut."

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Cetak Brace, Kapten Timnas India Kalahkan Lionel Messi dan Tempel Cristiano Ronaldo

"Semoga ini (di Piala Wali Kota Solo) bisa melihat juga kekuatan peserta Liga 2 lain yang terlibat di Piala Walikota (Solo) ini," sambung Roofi Ardian.

Sementara itu, terkait kompetisi Liga 2 baru akan bergulir selang 14 hari kick-off Liga 1.

Kompetisi Liga 1 diagendakan mulai bergulir pada 10 Juli mendatang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)