Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, menilai ada poin positif di balik petaka yang menghampiri Marc Marquez pada balapan MotoGP Catalunya 2021 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Montmelo, Spanyol, Minggu (6/6/2021).
Kejuaraan dunia MotoGP 2021 menjadi panggung bagi Marc Marquez untuk kembali melanjutkan kariernya sebagai pembalap setelah absen selama hampir satu musim penuh pada MotoGP 2020.
Setelah 265 hari menepi dari ketatnya persaingan balapan, Marquez akhirnya kembali beraksi pada seri ketiga musim ini, MotoGP Portugal 2021.
Baca Juga: Tim Dayung Indonesia Fokus Tingkatkan Kondisi Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Tokyo
Penampilan Marquez dalam debut comeback-nya mengejutkan berbagai pihak.
Di luar dugaan mayoritas orang, dia mampu tampil kompetitif dan bertahan sampai akhir balapan di urutan ke-7.
Namun, performa Marquez menurun pada MotoGP Spanyol 2021 yang berlangsung di Sirkuit Jerez.
Pada balapan tersebut, Marquez cuma bisa finis di urutan ke-9.
Setelah itu, hasil buruk bertubi-tubi menghampiri Marquez.
Pembalap berkebangsaan Spanyol itu mengalami kecelakaan yang membuat dia hat-trick meraih hasil gagal finis alias did not finish (DNF) pada tiga balapan terakhir MotoGP 2021.
Terkait serangkaian nasib sial yang menghampiri Marquez, Jorge Lorenzo merasa ada hal positif di balik petaka eks rekan setimnya di Repsol Honda itu.
Baca Juga: Satu-satunya Juara Bertahan pada Olimpiade Tokyo, Chen Long Kalah dari Anthony Ginting dalam Rekor
Lorenzo melihat sisi positif Marquez tersebut bersumber dari penampilannya pada MotoGP Catalunya 2021, akhir pekan lalu.
Sepanjang perlombaan di Circuit de Barcelona-Catalunya itu, Marquez mampu memperlihatkan gaya balapnya yang agresif.
Dia terlihat banyak melewati rombongan pembalap di depannya, meski mendapat posisi start ke-13 pada seri ketujuh tersebut.
Bagi Lorenzo, aksi Marquez itu merupakan hal positif di balik penderitaannya.
Baca Juga: Mike Tyson Akan Naik Ring Lagi Tahun Ini, Siapa yang Jadi Musuhnya?
Jorge Lorenzo memandang Marc Marquez kini sudah menemukan sentuhannya lagi untuk membalap dengan agresif seperti yang dulu dia perlihatkan sebelum mengalami cedera panjang.
"Meski terjatuh, saya melihat Marquez mendekati pembalap-pembalap di depannya dan saya pikir dia lebih solid serta mendekati yang tercepat," kata Lorenzo, dikutip BolaSport.com dari Motosan.
"Dia melewati Pol Espargaro dan dua atau tiga pembalap di depannya lagi. Dia adalah pembalap Honda yang terbaik sejauh ini."
"Pada akhirnya, dia melakukan kesalahan, tetapi dia sudah terlihat ganas dan berusaha memberikan yang terbaik," ucap dia menambahkan.
Baca Juga: Sikap Repsol Honda Bisa Rusak Rekor Marc Marquez di Sachsenring?
Saat ini, Marquez masih tertahan di peringkat ke-18 dengan koleksi 16 poin pada klasemen sementara pembalap MotoGP 2021.
Hal tersebut membuat dia sulit bersaing memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2021.
Marc Marquez saat ini terpaut 99 poin dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang berada di puncak klasemen.
Baca Juga: Rasa Respek Bikin Petronas Yamaha SRT Tak Tahu Masalah Valentino Rossi