Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi EURO 2020 versi Superkomputer: Bukan Prancis atau Portugal, Sang Juara Disangka-sangka

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 11 Juni 2021 | 00:15 WIB
Foto ilustrasi Euro 2020. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Superkomputer Sportradar memprediksi tim yang akan menjadi juara EURO 2020 bukan timnas Prancis atau Portugal, melainkan tim yang tak disangka-sangka.

Timnas Prancis dan timnas Portugal menjadi dua tim favorit di ajang EURO 2020

Kedua tim ini digadang-gadang akan jadi calon terkuat untuk menjuarai Piala Eropa yang bakal digelar mulai 11 Juni 2021. 

Prancis dan Portugal, yang merupakan finalis EURO 2016, juga akan bertarung di fase grup. 

Tergabung di Grup E EURO 2020, Les Bleus dan Selecao bakal bertarung pada 23 Juni 2021 di Budapest.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Perpaduan Pemain Pengalaman dan Muda Bisa Bantu Inggris

Meskipun begitu, Superkomputer memprediksi bukan Prancis maupun Portugal yang akan melenggang sebagai juara di kompetisi antarnegara Benua Biru ini. 

Superkomputer, yang merupakan Simulasi Realitas Inovatif yang disiapkan para ahli sepak bola di Sportsradar, menganalisis data dari 20 tahun terakhir. 

Setelahnya, komputer canggih itu menemukan hasil yang mengejutkan.