Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Bisa Dampingi Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Pilih Absen dan Utus Choi In-cheol di Konferensi Pers Jelang Laga Lawan UEA

By Bagas Reza Murti - Jumat, 11 Juni 2021 | 09:45 WIB
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Choi In-cheol dalam konferensi pers jelang laga melawan Uni Emirat Arab di Stadion Zabeel, Dubai, Jumat (11/6/2021). (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memilih absen dan mengutus asistennya, Choi In-cheol dalam konferensi pers jelang laga melawan Uni Emirat Arab, Kamis (10/6/2021).

Ada yang berbeda di konferensi pers pra-laga timnas Indonesia Vs Uni Emirat Arab pada Kamis (10/6/2021).

Timnas Indonesia diwakili oleh Choi In-cheol, bukan Shin Tae-yong.

Hal ini tak lepas dari akumulasi kartu kuning yang diterima oleh Shin Tae-yong dalam dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 sebelumnya.

Pelatih asal Korea Selatan itu diganjar kartu kuning pertama di laga timnas Indonesia melawan Thailand yang berakhir dengan skor 2-2 pada Kamis (3/6/2021).

Baca Juga: Jadwal Siaran Bola Hari Ini - Berturut-turut, Timnas Indonesia Vs UEA Live SCTV dan Euro 2020 Turki Vs Italia di RCTI

Setelah itu, kartu kuning kedua didapatkan saat timnas Indonesia dibantai Vietnam dengan skor 0-4 pada 7 Juni lalu.

Kedua kartu kuning tersebut diperoleh Shin Tae-yong karena protes berlebihan yang dilayangkan kepada wasit pemimpin pertandingan.

Dengan begitu, Shin Tae-yong dipastikan tak bisa mendampingi anak asuhnya di pinggir lapangan, ruang ganti dan tak bisa menghadiri konferensi pers pasca-laga.