Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angelo Alessio, Pelatih Anyar Persija dengan Metode Latihan Khas: Disukai Del Piero tetapi Dibenci di Skotlandia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 11 Juni 2021 | 10:20 WIB
Angelo Alessio saat menampakkan diri dalam perkenalannya sebagai pelatih baru Persija Jakarta untuk musim 2021 secara virtual, 10 Juni 2021. (Foto Virtual) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih anyar Persija Jakarta, Angelo Alessio punya metode latihan yang berkarakter di tim-tim yang ia tukangi sebelumnya sehingga mendapat respons kontras, disukai oleh Alessandro Del Piero tetapi tak manjur di Skotlandia.

Persija Jakarta secara resmi memperkenalkan Angelo Alessio sebagai pelatih kepala untuk menyambut Liga 1 2021 pada Kamis (10/6/2021).

"Pelatih Persija untuk Liga 1 2021 itu Angelo Alessio dari Italia," ucap Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (10/6/2021).

Ekspektasi besar pun muncul dari fans Persija Jakarta usai penunjukan Angelo Alessio ini.

Bagaimana tidak, Alessio bukan nama kaleng-kaleng di dunia sepak bola.

Baca Juga: Prediksi Line-up Timnas Indonesia Vs UEA - Tanpa Shin Tae-yong, Choi In-cheol Rombak Lini Pertahanan?

Ia adalah mantan asisten pelatih Antonio Conte baik saat melatih Juventus, timnas Italia, hingga Chelsea.

Sejak 2010 lalu, Angelo Alessio dikenal sebagai asisten setia yang selalu menemani Conte ke mana pun dia pergi melatih.

Prestasi terbaiknya adalah mempersembahkan gelar juara Premier League dan Piala FA untuk Chelsea bersama Conte pada periode 2016/2017 dan 2017/2018.