Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Presiden Real Madrid, Florentino Perez, sempat mengamuk saat bertemu dengan biang kerok cedera Eden Hazard.
Real Madrid mendatangkan Eden Hazard dari Chelsea pada awal musim 2019-2020 dengan biaya sebesar 115 juta euro atau sekitar Rp1,99 triliun.
Hazard didatangkan dengan maksud menggantikan posisi yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo.
Akan tetapi, Hazard justru tampil jauh di bawah ekspektasi yang diinginkan oleh Real Madrid.
Kapten timnas Belgia itu justru sering mengalami cedera selama bergabung dengan Real Madrid.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Keseriusan Eden Hazard Menjaga Diri Dipertanyakan
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Hazard tercatat sudah mengalami cedera 12 kali saat berseragam Los Blancos.
Salah satu momen yang paling diingat adalah saat Hazard mengalami cedera pada pertandingan melawan Paris Saint-Germain dalam babak penyisihan grup Liga Champions 2019-2020.
Dalam laga tersebut, PSG dan Real Madrid bermain imbang dengan skor 2-2.
Real Madrid harus kehilangan Hazard karena dihantam oleh rekan senegaranya sendiri, Thomas Meunier.
Meunier yang saat itu masih membela PSG sempat berduel dengan Hazard dan membuat mantan penyerang Chelsea itu terkapar di lapangan.
Baca Juga: Thibaut Courtois: Eden Hazard 100 Persen Bertahan di Real Madrid
Hazard harus absen selama 18 hari dari seluruh laga Real Madrid di berbagai ajang karena mengalami cedera engkel dan retak tulang telapak kaki.
Sejak mengalami cedera itu, Hazard seolah tak pernah mampu menampilkan performa terbaiknya dan banyak menepi ke ruang perawatan.
Kejadian tersebut rupanya juga sempat membuat Presiden Real Madrid, Florentino Perez, mengamuk.
Usai laga antara PSG dan Real Madrid itu, Meunier sempat menemui Perez di lorong stadion.
Namun, Perez membalasnya dengan kemarahan karena Meunier telah mencederai Hazard dalam pertandingan.
Baca Juga: Jadi Pesakitan di Real Madrid, Eden Hazard Cuma Dijauhi Dewi Fortuna
"Setelah pertandingan, saya berada di terowongan dan Florentino tiba," ucap Meunier seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Saya mengulurkan tangan dan berkata, 'Senang bertemu dengan Anda'."
"Dia menjawab dengan mengatakan, 'Senang bertemu dengan Anda? Apakah Anda menyadari bahwa Anda baru saja melukai Eden Hazard? Dan Anda mengatakan kepada saya bahwa Anda senang bertemu dengan saya?'."
"Saya menjawab dengan mengatakan, 'Saya melukai Eden Hazard? Ini salah saya?'."
"Dia berkata, 'Ya, itu salahmu'."
Baca Juga: Thibaut Courtois Tepis Rumor Eden Hazard Angkat Kaki dari Real Madrid
"Saya mengatakan kepadanya bahwa itu adalah duel seperti yang lain. Ini sepak bola dan itu adalah bagian dari permainan seperti yang lain," tutur Meunier mengakhiri.