Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, menyerang mantan petarungnya, Tyron Woodley yang menerima tawaran tinju melawan youtuber, Jake Paul.
Sebagaimana diketahui, Tyron Woodley baru saja menyudahi kontrak bersama UFC dengan hasil minor empat kekalahan beruntun.
Kekalahan dialami pria yang pernah menjadi juara kelas welter itu dari penerusnya, Kamaru Usman, kemudian Gilbert Burns, Colby Covington, dan Vicente Luque.
Tidak butuh waktu lama bagi Woodley untuk mendapatkan agenda pertarungan lainnya.
Baca Juga: Karier Berandalan UFC Bisa Mirip Muhammad Ali Saat Comeback
Namun, alih-alih bertanding di ajang MMA, Woodley menerima tantangan dari Jake Paul.
Woodley merupakan mantan petarung UFC kedua yang bersedia meladeni tantangan bertinju dari Jake Paul.
Paul sebelumnya sukses merayu pensiunan UFC, Ben Askren, untuk bertanding tinju.
Didoakan kalah, Paul membuat komunitas MMA tiarap setelah membuat mantan juara Bellator dan One Championship itu KO pada ronde pertama.
Baca Juga: Akibat Omongan Ngelantur Dana White, Ratu UFC Tantang Kim Kardashian
White awalnya tidak begitu mempermasalahkan rencana Woodley bertanding dengan Paul.
Pria berkepala plotos itu berharap kemampuan yang lebih baik dalam striking bisa menghindarkan Woodley dari kekalahan memalukan seperti Askren.
Namun, kuping White panas setelah Woodley menyinggung salah satu topik tabu di UFC yaitu bayaran petarung.
Woodley sesumbar akan mendapatkan bayaran yang lebih besar daripada penghasilannya selama berkarier di UFC.
Baca Juga: Leon Edwards Ngambek Ditolak Raja Kelas Welter UFC Kamaru Usman
White lantas mengejek Woodley tidak akan mampu menjual pertarungan tinjunya dengan Paul.
"Saya sebenarnya tidak ingin mengatakan ini," kata Dana White setelah UFC 263, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.
"Tyron Woodley sudah berusia 40 tahun. Dia belum pernah menang dalam tiga tahun, pada [olahraga] yang seharusnya dia kuasai, dan sekarang dia ingin bertinju."
"Bagaimana Anda menjual pertarungan itu? Dengan banyak hal lain di luar pertandingan yang seharusnya menjadi inti."
Baca Juga: Dana White Sebut 3 Calon Bintang Mirip Conor McGregor di UFC
Petarung UFC memang mendapatkan bayaran lebih sedikit daripada petinju. Masalah ini yang kerap digunakan Paul untuk menyerang UFC.
Adapun, pembelaan yang kerap dikeluarkan White adalah pihaknya lebih adil karena perbedaan bayaran petarung mapan dengan petarung baru di UFC tidak sejomplang tinju.
White sendiri memilih memberikan respons singkat kali ini.
"Jake akan mengatakan hal-hal buruk tentang saya. 'Saya menghasilkan jutaan dolar, ini adalah bayaran terbesar yang pernah ada, bayar petarung Anda'," ujar White.
"Itu semua omong kosong," tukasnya.
Baca Juga: Dana White Sebut 3 Calon Bintang Mirip Conor McGregor di UFC