Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil EURO 2020 - Tekuk Kroasia dengan Skor Irit, Inggris Akhiri Kutukan

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 13 Juni 2021 | 21:55 WIB
Timnas Inggris mengakhiri kutukan di ajang EURO 2020 setelah menaklukkan timnas Kroasia dengan skor irit. (TWITTER.COM/SPORX)

BOLASPORT.COM - Timnas Inggris mengakhiri kutukan di ajang EURO 2020 setelah menaklukkan timnas Kroasia dengan skor irit 1-0 berkat gol Raheem Sterling

Timnas Inggris menjamu timnas Kroasia dalam laga pembuka Grup D Euro 2020, Minggu (13/6/2021) dengan kick-off mulai pukul 20.00 WIB. 

Bermain di Stadion Wembley, Inggris dibekali catatan apik dalam 10 pertemuan terakhir dengan Kroasia. 

The Three Lions tak terkalahkan dalam 10 laga tersebut dengan 5 kemenangan dan 3 hasil imbang.  

Kemenangan itu salah satunya diraih ketika mereka menaklukkan Kroasia 2-1 dalam laga babak Grup 4 UEFA Nations League pada 18 November 2018. 

Baca Juga: Inggris Rawan Kalah di Laga Pertama Euro, Selalu Bisa Digocek Lawan

Demi mengulangi kemenangan manis itu, Inggris langsung tampil menekan sejak awal. 

Pasukan Gareth Southgate mendapatkan peluang untuk membuka keunggulan pada menit ke-7 melalui aksi Phil Foden