Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Italia mempunyai rekor pertemuan yang digdaya atas timnas Swiss.
Timnas Italia akan bersua timnas Swiss dalam matchday kedua Grup A Euro 2020.
Duel itu rencananya digelar di Stadion Olimpico Roma, Rabu (16/6/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.
Kedua tim meraih hasil berbeda di laga perdana mereka.
Italia sukses menekuk Turki dengan skor 3-0.
Baca Juga: Rekor EURO 2020 - Nyaris Tujuh Tahun Karim Benzema Akhirnya Comeback di Turnamen Resmi
Tiga gol Italia semuanya terjadi pada babak kedua.
Pasukan Roberto Mancini memecahkan telur pada menit ke-53 lewat gol bunuh diri bek tengah Turki, Merih Demiral.
Sementara dua gol lainnya dicetak oleh Ciro Immobile (66') dan Lorenzo Insigne (79').
Adapun Swiss hanya bermain imbang 0-0 melawan Wales.
Gli Azurri tentu ingin menjaga rekor tak terkalahkan yang saat ini sudah menyentuh angka 28 pertandingan.
Swiss bisa menjadi sasaran empuk Italia dengan statistik menunjukkan bahwa tim tersebut tak pernah mampu meraih kemenangan dalam enam duel terakhir keduanya.
Baca Juga: Rekor EURO 2020 - Nyaris Tujuh Tahun Karim Benzema Akhirnya Comeback di Turnamen Resmi
Dalam enam pertemuan tersebut, Italia mampu meraih tiga kemenangan dan tiga hasil imbang serta melesakkan 11 gol ke gawang Swiss.
Sementara untuk rekor pertemuan keseluruhan kedua tim, Italia sangat digdaya.
Menurut catatan Opta yang dikutip BolaSport.com, Italia dan Turki telah bertemu sebanyak 58 kali di lintas kompetisi.
Catatannya, Italia menang 28 kali dan cuma kalah 8 kali.
Mereka mencetak 107 gol dan hanya kebobolan 67 gol.
Baca Juga: Gantikan Pepe, Cristiano Ronaldo Resmi Jadi Pencetak Gol Tertua Timnas Portugal