Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Italia Tampil Memesona, Roberto Mancini Percaya Diri

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 17 Juni 2021 | 12:15 WIB
Skuad timnas Italia kala berlaga melawan timnas Swiss pada matchday kedua Grup A Euro 2020. (TWITTER.COM/BONUCCI_LEO19)

BOLASPORT.COM - Penampilan memesona timnas Italia pada perhelatan Euro 2020 membuat pelatih mereka, Roberto Mancini, jadi percaya diri.

Timnas Italia terus menunjukkan dominasi mereka di gelaran Euro 2020.

Menjadi salah satu kandidat juara, timnas Italia kembali meraup kemenangan pada matchday kedua Grup A.

Pada laga melawan Swiss di Stadion Olimpico, Roma, Rabu (16/6/2021) atau Kamis dini hari WIB, Italia sukses meraih kemenangan telak 3-0.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Sudah Lolos ke 16 Besar, Italia Masih Banyak Kurangnya untuk Jadi Juara

Kemenangan dengan skor identik juga tercipta pada laga perdana di Grup A melawan Turki.

Gol-gol kemenangan Gli Azzurri dicetak oleh Manuel Locatelli (menit ke-26, 52') dan Ciro Immobile (89').

Italia sejatinya mampu mencetak satu gol melalui kapten tim, Giorgio Chiellini, pada menit ke-19.

Akan tetapi, gol Chiellini tidak disahkan oleh wasit setelah bek Juventus itu tertangkap kamera Video Assistant Referee (VAR) melakukan hand ball lebih dulu sebelum mencetak gol.

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini - Ukraina vs Makedonia Utara, Momentum Belgia dan Belanda Lolos 16 Besar

Berkat kemenangan atas Swiss, Italia kembali menempati puncak klasemen sementara Grup A yang sempat dikuasai oleh Wales yang sebelumnya menang atas Turki.

Adapun torehan yang diraih Italia atas Swiss membuat mereka mengamankan 10 kemenangan beruntun tanpa kebobolan.

TWITTER.COM/EURO2020
Para pemain timnas Italia merayakan gol Manuel Locatelli ke gawang timnas Swiss pada matchday kedua babak penyisihan Grup A, Rabu (16/6/2021).

Tak hanya itu, Italia memastikan diri menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Euro 2020.

Penampilan memesona yang diperlihatkan oleh Gli Azzurri dalam dua laga penyisihan grup membuat Roberto Mancini bersemangat.

Baca Juga: Rekor EURO 2020 - Rajin Bela Italia, Giorgio Chiellini Salip Alessandro Del Piero dan Paolo Maldini

Roberto Mancini menilai untuk menjuarai Euro 2020, masih ada lawan-lawan berat yang patut dihadapi oleh Italia.

Pelatih berusia 56 tahun tersebut juga bangga akan kemampuan dan kinerja dari anak asuhnya.

"Di Piala Eropa ada Prancis, Portugal, dan Belgia di mana salah satunya adalah juara dunia, yang lain adalah juara Eropa dan yang lainnya lagi adalah tim peringkat satu di dunia," kata Mancini, dikutip BolaSport.com dari Rai Sport.

"Mereka adalah tim yang telah dibangun selama beberapa tahun dan wajar saja level mereka lebih jauh dari kami."

Baca Juga: EURO 2020 - Terima Kasih COVID-19, Manuel Locatelli Bisa Jadi Bintang Dadakan Italia

"Namun, semuanya bisa terjadi dalam sepak bola, termasuk menjadi juara Euro 2020, Anda tidak boleh menerima begitu saja."

"Setiap pertandingan adalah laga yang sulit, Anda harus selalu keluar dan bermain."

TWITTER.COM/AZZURI
Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, masuk dalam tinta emas sejarah sepak bola Gli Azzurri usai membawa kemenangan atas Bulgaria.

"Saya beruntung karena saya memiliki beberapa pemain yang sangat bagus yang suka bermain. Mereka menikmati permainan di lapangan dan suka mengambil risiko."

"Para pemain adalah orang-orang yang pantas mendapatkan pujian."

"Saya mencoba menjelaskan proses pemikiran saya dan masih ada jalan panjang yang harus dilalui," ujar Mancini menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P