Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) memastikan bahwa Liga 1 dan Liga 2 digelar tanpa penonton hingga akhir musim.
Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Operasional LIB, Sudjarno.
Dikatakan Sudjarno, keputusan itu berkaitan dengan situasi pandemi COVID-19 yang masih mewabah di Indonesia.
Di satu sisi, perhelatan Liga 1 dan Liga 2 juga bakal berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Baca Juga: Shin Tae-yong: Sepakbola Indonesia Bisa Berubah Jika Semua Orang Seperti Asnawi Mangkualam
"Tidak ada penonton di stadion sepanjang musim ini (2021-2022)," kata Sudjarno saat ditemui di Jakarta.
"Itu karena mempertimbangkan situasi pandemi COVID-19 di negara kita yang kasusnya masih tinggi," ujar Sudjarno.
Sudjarno menambahkan, gelaran Liga 1 dan Liga 2 2021-2022 akan menjadi acuan untuk pelaksanaan kompetisi musim selanjutnya perihal kehadiran penonton.