Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mengincar hasil positif pada seri balap kesembilan MotoGP Belanda 2021.
Hasil buruk kembali menghampiri Valentino Rossi pada balapan MotoGP Jerman 2021 di Sachsenring, Minggu (20/6/2021).
Valentino Rossi hanya mampu mengakhiri balapan di posisi ke-14 dalam balapan yang berlangsung selama 30 lap itu.
Hasil minor ini membuat Rossi masih tertahan di peringkat ke-19 klasemen sementara, bukan hasil bagus untuk pembalap sekaliber dirinya tentu saja.
Baca Juga: Pastikan Pisah dengan Rossi, Petronas Yamaha SRT Incar Pembalap Moto2
Spekulasi masa depan The Doctor sebagai pembalap MotoGP kembali dipertanyakan.
Mengutip Tuttomotoriweb, nada bicara Rossi meninggi ketika masa depannya di MotoGP kembali diungkit setelah balapan MotoGP Jerman.
Rossi tampak kesal karena selalu dihujani pertanyaan yang sama.
"Anda tidak memiliki rasa respek. Saya sudah berbicara tentang itu. Jangan terus tanyakan hal itu kepada saya," tutur Rossi, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
Baca Juga: Final Olimpiade Tokyo 2020 Jadi Target Realistis Vidya Rafika