Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mereka menjadi runner-up Grup C dengan 7 poin dan meraih angka sama dengan Argentina yang memuncaki grup, serta hanya kalah urusan selisih gol.
Di Piala Eropa 2008, Belanda menguasai Grup C yang menjadi grup neraka bersama Italia, Prancis, dan Rumania.
Van Nistelrooy dkk tampil perkasa dan menjadi juara grup dengan poin sempurna, yaitu 9.
Baca Juga: Babak 16 Besar EURO 2020 - Thomas Mueller Sudah Siap Hadapi Inggris
Akan tetapi, langkah Belanda antiklimaks pada kedua turnamen itu. Mereka kalah 0-1 oleh Portugal pada 16 Besar Piala Dunia 2006.
Di Piala Eropa 2008, secara mengejutkan tim Negeri Kincir Angin dikandaskan Rusia 1-3 pada babak perempat final.
Faktor pengalaman itulah yang membuat Van Nistelrooy mewanti-wanti skuad Belanda saat ini.
Baca Juga: Hasil Lengkap Babak 16 Besar EURO 2020 - Remaja Dinamit Meledak, Italia Kerja Keras Bagai Kuda
Ia mengingatkan para pemain bahwa mental yang kuat akan menjadi faktor krusial pada fase gugur EURO 2020.
“Pada fase grup, ada momen ketika tim bisa melakukan kesalahan dan itu tidak apa-apa. Artinya, tekanan pada fase grup berbeda,” ucap Van Nistelrooy.