Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perempat Final EURO 2020 - Andriy Shevchenko Sebut Kalahkan Inggris Bukan Hal Mustahil bagi Ukraina

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 1 Juli 2021 | 01:00 WIB
Pelatih Ukraina, Andriy Shevchenko, tidak khawatir menghadapi Inggris pada perempat final EURO 2020 mendatang. (TWITTER.COM/EURO2020)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Ukraina, Andriy Shevchenko, percaya timnya mampu mengalahkan timnas Inggris di perempat final EURO 2020.

Timnas Ukraina berhasil memastikan satu slot di perempat final EURO 2020 usai menekuk timnas Swedia di babak 16 besar.

Bermain di Hampden Park, Glasgow, Rabu (30/6/2021), Ukraina membungkam Swedia dengan skor 2-1.

Dua gol Ukraina dibukukan oleh Oleksandr Zinchenko (menit ke-27) dan Artem Dovbyk (120'+1).

Adapun Swedia hanya mampu menipiskan skor lewat Emil Forsberg (43').

Baca Juga: EURO 2020 - Jose Mourinho Sebut Italia Lawan Inggris Final Sempurna

Keberhasilan Ukraina lolos ke babak 8 besar menjadi pencapaian bersejarah untuk mereka.

Ini adalah kali pertama Ukraina berhasil menembus babak perempat final Euro.

Pada dua edisi Piala Eropa sebelumnya, Ukraina selalu gugur pada babak penyisihan grup.