Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maverick Vinales Dikhawatirkan Jadi Remuk jika Gabung Aprilia

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 2 Juli 2021 | 18:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, ketika sesi konferensi pers MotoGP Jerman 2021. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

 

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Valentino Rossi, Luca Cadalora, memberi sorotan terkait wacana Maverick Vinales bergabung dengan Aprilia pada MotoGP 2022.

Maverick Vinales telah membuat keputusan mengejutkan ditengah kompetisi MotoGP 2021 masih berlangsung.

Maverick Vinales sebenarnya masih mempunyai kontrak semusim dengan Yamaha untuk melakoni MotoGP 2022.

Baca Juga: Manajer Honda Berharap Marc Marquez Bakal Melesat Usai Jeda MotoGP

Akan tetapi, Vinales meminta tim berlogo Garpu Tula itu membiarkannya pergi pada 2022.

Sosok berjuluk Top Gun itu kemudian diwacanakan bakal pindah ke Aprilia untuk melanjutkan karier.

Tim asal Noale itu masih mempunyai satu slot kosong untuk menghadapi kompetisi MotoGP tahun depan.

Baca Juga: Valentino Rossi Terjepit, Tim VR46 Butuh Superstar di Lini Depan