Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Usai Buat Blunder Lawak tetapi Fatal, Unai Simon Tak Perlu Lama-lama Menyesal

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 2 Juli 2021 | 18:10 WIB
Reaksi kiper timnas Spanyol, Unai Simon, setelah melakukan blunder di laga kontra Kroasia di babak 16 besar Euro 2020. (TWITTER.COM/LALIGALOWDOWN)

BOLASPORT.COM - Pelatih Spanyol, Luis Enrique, mengatakan Unai Simon tidak perlu menyesal terlalu lama setelah membuat blunder saat melawan Kroasia pada babak 16 Besar EURO 2020

Unai Simon menjadi omongan ketika timnas Spanyol berjumpa Kroasia di babak 16 besar Euro 2020, Selasa (28/6/2021).

Kiper Athletic Bilbao tersebut melakukan blunder yang membuat Tim Matador kebobolan duluan di menit ke-20.

Dalam situasi tak berbahaya, Simon menerima back-pass dari Pedri yang melaju ke arahnya.

Apes untuk Simon, ia tak bisa mengontrol umpan Pedri yang memang membuat bola sedikit memantul-mantul.

Luis Enrique meminta Simon tidak berlama-lama terpaku pada momen tersebut. 

Unai Simon tidak perlu terlalu keras pada dirinya sendiri. Hal terpenting adalah apa yang ia lakukan setelah blunder itu,” kata Enrique, dikutip BolaSport.com dari UEFA. 

“Kalau tidak salah Rafael Nadal (petenis Spanyol-red) pernah menyebut bahwa seorang atlet perlu punya ingatan pendek soal blunder yang mereka lakukan.”

Baca Juga: Rekor Pertemuan Spanyol vs Swiss - La Furia Roja Terlalu Tangguh bagi La Nati, Luis Enrique Tetap Waspada

“Atlet harus bisa cepat melupakan kesalahan mereka, bangkit, kembali bertarung, lalu baru mengevaluasi lagi setelah laga usai,” ucap Enrique. 

Pelatih berusia 51 tahun itu juga menilai kesalahan Unai Simon adalah kesalahan karena momen, alih-alih karena ia menerapkan metode yang salah saat turun di lapangan. 

“Ada kesalahan konsep yang bisa berbahaya, dan berpotensi terulang. Ada juga kesalahan eksekusi yang sifatnya sementara. Kesalahan Unai adalah golongan kedua,” tutur dia. 

Baca Juga: EURO 2020 - Luis Enrique Justru Sesalkan Swiss Tanpa Sang Kapten

Ia pun memuji penampilan kiper berusia 24 tahun tersebut. 

Unai Simon langsung bangkit dan memastikan Spanyol tetap bisa bermain menyerang dan tidak perlu khawatir soal area pertahanan.” 

“Hal itu adalah kunci yang bisa ia pelajari soal pengalaman melawan Kroasia,” ujar Enrique melanjutkan. 

Baca Juga: EURO 2020 - Jose Mourinho Jagokan Italia Menang atas Belgia Agar Tak Dihabisi Begitu Sampai Kota Roma

Unai Simon diprediksi masih akan menjadi andalan Spanyol di bawah mistar gawang pada laga perempat final. 

La Furia Roja akan bersua Swiss pada pertandingan perempat final EURO 2020 di Stadion Krestovsky, St. Petersburg, Rusia, Jumat (2/7/2021) pukul 23.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P