Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dampak Kompetisi, PSMS Medan Tunda Tandatangan Kontrak Pemain Baru

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 3 Juli 2021 | 22:20 WIB
Manajer PSMS Medan, Mulyadi Simatupang (TRIBUN MEDAN/ILHAM FAZRIR HARAHAP)

BOLASPORT.COM - PSMS Medan harus bersabar seusai terkena dampak yang cukup besar dari ditundanya kompetisi Liga 2 2021.

PSMS Medan sendiri sebelumnya berencana untuk memperkenalkan empat pemain baru.

Namun karena adanya penundaan akhirnya perkenalan pun harus ditunda hingga jadwal baru Liga 2 2021 keluar.

Diketahui PSMS Medan telah menemui kata sepakat dengan empat pemain yang akan didatangkan.

Baca Juga: PPKM, Persib Bandung Latihan Lewat Video

Bahkan keempatnya tinggal menandatangani kontrak untuk resmi berbaju tim berjulukan Ayam Kinantan itu.

Hanya menurut Manajer PSMS Medan, Mulyadi Simatupang akan terlalu beresiko jika penandatanganan kontrak tetap dilakukan.

Pasalnya pihaknya belum mengetahui kapan Liga 2 2021 akan berlangsung.

Baca Juga: Tolak 7 Klub dan Pilih Persib? Eks Persija Marc Klok Beri Jawaban

Belum lagi kontrak keempatnya cukup membuat PSMS Medan merogoh kocek lebih dalam.

"Saat ini kami memang berencana mendatangkan pemain baru yakni dua naturalisasi. Secara lisan sudah deal bahkan sudah persiapkan DP begitu juga dua pemain lokal," Mulyadi Simatupang.

"Tapi begitu kami mau mengimplementasikannya kamk mendengar kalau liga 1 dan Liga 2 ditunda. Karena memang budgetnya lumayan, sebagai manajemen kami stop dulu," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari antaranews, Sabtu (3/7/2021).

Baca Juga: Pemain Anyar Persib Bandung Minta Maaf ke Bobotoh, Ada Apa?

Selain itu penundaan tanda tangan pemain baru dilakukan guna melihat sejauh mana kompetisi akan ditunda.

Meski begitu, PSMS Medan tetap melangsungkan latihan sepeti biasanya kepada pemain yang sudah ada.

"Karena bagaimanapun kami juga akan berpikir ulang, sejauh mana ditunda dan sampai kapan belum ada kepastian.

"Tetapi saya sampaikan kepada pemain sebelum adanya surat resmi dari PSSI yang kami terima, maka kami tetap memutuskan berlatih seperti biasa, profesional sesuai kontrak yang ditandatangani," ungkapnya.

Baca Juga: Striker Timnas Indonesia Era Luis Milla Cetak Quat-trick, Persis Solo Pesta Gol di Laga Uji Coba

Mulyadi Simatupang juga siap menerima resiko yang ada dalam penundaan tanda tangan empat pemain tersebut.

Resiko yang paling besarnya adalah sang pemain diambil oleh tim lain.

"Ini resiko. Tetapi pemain yang akan datang akan dibatasi. Artinya belum dilaksanakan, pending-lah.

"Karena ada unsur gambling, kalau kami ambil liga tidak jalan tapi tak diambil mereka akan ke klub lain, itu resiko sambil menanti putusan yang jelas," ujarnya.

Baca Juga: Ini Kebijakan Gaji AHHA PS Pati di Tengah Penundaan Kompetisi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P